Contoh Cemburu Berlebihan

Contoh cemburu berlebihan seperti apa yang sering kekasihmu tunjukkan? Ketika menjalin hubungan dengan seseorang, mungkin kamu tidak ingin kehilangan dirinya.

Begitu pun sebaliknya, tentu saja dia tidak ingin kamu meninggalkannya dengan alasan apa pun. Agar hal buruk tersebut tidak terjadi, pada akhirnya dia menjadi lebih sensitif terhadap berbagai hal yang berkaitan denganmu.  

Sebenarnya pacar yang posesif itu tidak selalu buruk dan menekan, bahkan masih ada di antara mereka yang mempunyai rasa sayang yang besar kepada pasangannya. Akan tetapi, dia yang terlalu sering berada di dekatmu justru menimbulkan perasaan tidak nyaman.

Contoh Cemburu Berlebihan Tanda Cowok Posesif

Karena mempunyai obsesi untuk menjadi yang terbaik dan ingin selalu ada di sisimu, tanpa disadari sikapnya itu malah membuatmu merasa tertekan. Bahkan apabila berlebihan, hal seperti ini akan berbahaya dan menyebabkan pertengkaran di antara kalian.

Apabila kamu tidak nyaman berhubungan dengan seseorang yang selalu “nempel” seperti itu, ada baiknya bila kamu mengetahui tanda-tanda cowok posesif seperti berikut ini.

1. Wajib Mengirimkan Foto Setiap Waktu

Sikap posesif bisa bermula karena hilangnya kepercayaannya padamu. Dia yang sering kali merasa curiga akan lebih mudah marah karena merasa keberadaannya sedang terancam.

Karena khawatir kamu akan meninggalkannya demi pria lain, tak heran bila akhirnya dia menjadi lebih senang mencecarmu dengan banyak pertanyaan ketika kalian sedang tidak bersama.

Bahkan dia tidak akan puas dengan jawaban yang kamu berikan sampai pada akhirnya dia menuntut untuk mengirimkan foto sebagai bukti bahwa kamu tidak berbohong. Dan dia tidak akan percaya bila kamu sampai tidak mau menuruti permintaannya itu.

Atau yang terparah adalah ketika dia mewajibkanmu untuk selalu melakukan hal yang sama setiap kali kamu bepergian. Jika kamu sedang tidak mood untuk selfie, dia pasti akan meminta agar kamu mengirimkan foto lokasi keberadaanmu.

Baca Juga: 4 Cara Agar Mantan Menghubungi Kita Kembali, Dia Pasti Rindu Berat

2. Mulai Mengatur Pertemananmu

Contoh cemburu yang berlebihan dapat dilihat dari caranya mengatur kehidupanmu. Hal ini adalah kondisi yang sangat menekan dalam sebuah hubungan.

Di mana kekasihmu akan melarang kamu untuk menjalin hubungan pertemanan dengan orang-orang tertentu. Dia yang tidak puas dengan kejujuranmu mulai membuat berbagai aturan sepihak yang tidak boleh sampai kamu ingkari.

Misalnya ketika dia mulai mengatur dengan siapa saja kamu boleh menjalin pertemanan atau melarangmu berbicara dengan cowok lain yang ada di lingkungan sekitarmu.

Bahkan cowok yang posesif perlahan-lahan bisa membuatmu jauh dari teman-teman dan juga keluargamu dengan alasan yang tidak masuk akal. Hal seperti jelas sangat mengganggu kehidupanmu, bukan?

3. Cemburu Pada Setiap Cowok yang Ada di Dekatmu

Tidak hanya sampai di situ saja, contoh cemburu berlebihan yang menjadi tanda kekasih posesif dapat terlihat jelas dari sikapnya yang tiba-tiba berubah ketika mengetahui kamu berbicara dengan lelaki lain.

Dia akan lebih mudah cemburu dan juga marah karena kamu berada di dekat cowok lain baik itu disengaja atau tidak. Biasanya emosi dan kecemburuannya ini memang sering timbul karena perkara yang tidak jelas.

Bahkan tidak mustahil dia yang terlalu berlebihan ini berani berbuat nekat, misalnya dengan meneror orang-orang yang ada di sekitarmu walaupun dia adalah sahabatmu sendiri. Dia akan tetap beralasan bahwa hal tersebut dilakukan karena ingin menjagamu, tidak peduli bahwa kamu sangat tertekan dengan sikapnya ini.

Baca Juga: 4 Cara Balikan Sama Mantan yang Jarak Jauh, Buktikan Sendiri!

4. Cemburu Pada Mantanmu

Ternyata tidak hanya merasa terancam dengan lingkaran pertemananmu, tetapi pacar yang posesif juga bisa cemburu berat pada mantanmu. Meskipun saat ini kalian sudah tidak lagi memiliki hubungan apa pun dengan sang mantan, tetapi dia akan tetap merasa waswas yang berlebihan.

Bukan hanya akan membencinya saja, dia juga bisa memusuhi mantanmu dan membuatnya takut untuk kembali mendekatimu. Bahkan dia bisa sampai melakukan tindakan yang mengerikan seperti dengan memberikan ancaman dan meneror mantanmu.

5. Selalu Minta Jalan Bareng

Selalu minta jalan bareng juga menjadi salah satu contoh cemburu berlebihan. Mana mungkin kamu bisa selalu mengajaknya untuk mengikuti setiap kegiatan yang kamu lakukan, kan?

Akan tetapi cowok yang posesif tidak pernah mempedulikan alasan yang kamu berikan. Dia selalu ingin berada di dekatmu ke mana pun kamu bepergian.

Bahkan dia juga sering memaksamu untuk keluar bersamanya. Dia tidak pernah ingin melepaskanmu, walaupun hanya untuk menikmati waktu kebersamaan dengan keluarga ataupun teman-temanmu.

Bahkan cowok yang posesif akan memberikan banyak kekangan hingga kamu kesulitan untuk menuruti semua keinginannya. Dia akan membuat waktumu habis hanya untuknya saja dan tetap beralasan bahwa hal tersebut adalah tanda cinta kalian.

Sepertinya hampir semua orang tidak ingin mempunyai pasangan yang posesif. Akan tetapi bila kamu terlanjur memiliki hubungan dengan pria yang seperti ini, tidak ada salahnya bila kedepannya kamu mencoba memberikan dia masukan agar bisa berubah.

Namun, bila dia masih saja tidak mau mendengarkan pendapatmu, lebih baik pertimbangkan kembali hubungan tersebut. Akan tetapi kamu tidak perlu mempertimbangkan untuk terus mengunjungi Sanepo karena banyak informasi menarik yang bisa kamu temukan di sini.

Semoga beberapa contoh cemburu berlebihan tanda cowok posesif ini dapat membuatmu lebih waspada untuk menjalin hubungan!

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Keza Felice

Keza, master di content writing, ghost writing, & author. Pena ajaibnya? Ubah kata jadi emas!