Cara Balikan Sama Mantan yang Jarak Jauh

Cara balikan sama mantan yang jarak jauh menjadi tantangan tersendiri untuk dilakukan. Menjalin hubungan dengan orang di masa lalu pasti tidaklah mudah dan membutuhkan usaha maksimal yang bisa saja akan terasa lebih berat.

Akan tetapi bila kamu yakin bahwa dia adalah yang terbaik untuk menjadi pasangan hidupmu, tidak ada salahnya mencoba untuk memperjuangkannya kembali. Kamu harus memikirkan cara yang tepat agar dia tidak merasa dipaksa untuk kembali, juga tidak menjauhimu secara perlahan.

Cara Balikan Sama Mantan yang Jarak Jauh, Gampang Banget!

Jangan stres atau merasa tertekan karena ingin balikan sama mantan. Jalanilah prosesnya dengan santai dan lakukanlah berbagai cara dengan perlahan-lahan.

Tidak perlu terburu-buru agar dia tidak merasa risi dengan keberadaanmu dalam hidupnya. Berikut beberapa cara mudah yang dapat kamu gunakan untuk balikan sama mantan pacar.

1. Mengirim Pesan untuknya

Tidak lagi bersama menjadikan kalian merasakan kehilangan satu sama lain. Perasaan seperti ini pasti akan hadir dalam hari-harinya setelah kalian putus, walaupun dia tampak sangat tegar.

Bukan hanya kamu yang merasa rindu, mungkin dia juga merasakan hal yang sama. Namun, di sisi lain kalian bukan lagi sepasang kekasih sehingga tidak mungkin rasanya untuk mengungkapkan kerinduan itu.

Karena perasaan tersebut akhirnya dia memikirkan cara untuk segera move on dan mencari penggantimu. Sebab itulah jika kamu sudah yakin ingin kembali bersamanya, segeralah melakukan langkah-langkah kecil untuk memulai pendekatan lagi.

Kamu dapat mengirimkan pesan kepadanya melalui WhatsApp atau media sosial lainnya. Jangan buru-buru meneleponnya karena bisa jadi dia sedang tidak ingin mendengarkan suaramu yang akan semakin menambah luka dalam hatinya.

Baca Juga: 11 Pertanyaan yang Membuat Pacar Takut Kehilangan Cintamu

Jadi dalam hal ini kamu dapat mengirimkan pesan singkat yang berisi kenangan yang pernah kalian miliki. Atau justru mengirimkan lagu favorit yang selalu kalian dengarkan saat bersama.

Dengan begitu dia akan lebih mudah mengingatmu dan merasa sangat menyayangkangkan bila hubungan tersebut harus berakhir. Cara ini akan membuatnya berpikir ulang untuk melepaskanmu hingga akhirnya mengajakmu untuk balikan.

2. Ungkapkan Bahwa Kamu Mulai Merindukannya

Memberikan ungkapan rindu kepadanya bisa menjadi cara balikan sama mantan yang jarak jauh. Karena kalian sulit bertemu, maka tidak ada salahnya untuk mengungkapkan isi hatimu melalui chatt.

Kamu dapat menanyakan kabarnya saat ini dan perhatikan kesibukan yang akhir-akhir ini dia lakukan. Kemudian, katakan dengan jelas bahwa kamu merindukan sosoknya yang biasanya selalu ada untukmu.

Apabila komunikasi sudah berjalan dengan lancar, kamu bisa menanyakan kepadanya apakah ada kesempatan untuk kembali menjalin hubungan. Dan kamu harus menerima apa pun keputusan yang dia berikan nantinya.

3. Mengungkapkan Perlahan-lahan

Setelah kamu berhasil membuatnya tertarik denganmu, cobalah untuk membicarakan sesuatu yang lebih berharga. Seperti mengatakan bahwa kamu tidak merasa terpaksa untuk menghubunginya lebih dulu.

Ajaklah dia bertemu secara langsung untuk berbicara santai. Pada saat seperti ini kamu juga harus tetap bersikap rileks agar dia tidak merasa jenuh ataupun ilfil.

Ungkapkan bahwa tanpa kehadirannya hari-harimu justru terasa melelahkan. Sehingga kamu bisa langsung bertanya apakah mungkin untuk kembali menjalin hubungan lagi.

Baca Selanjutnya: 4 Tanda Cowok Naksir Cewek Diam-diam, Apa Dia Mencintaimu?

4. Memperbaiki Diri

Cara balikan sama mantan yang jarak jauh dapat kamu lakukan mulai dari diri sendiri. Salah satunya yakni dengan memperbaiki kekurangan dan kesalahan yang ada dalam dirimu.

Kamu bisa mengubahnya menjadi lebih baik daripada sebelumnya agar kamu mempunyai alasan yang kuat mengapa dia harus balikan denganmu.

Saat mengajaknya berkomunikasi, katakan saja dengan jujur bahwa setelah hubungan kalian kandas, kamu telah berusaha untuk menjadi lebih dewasa sehingga pantas untuk menjadi pasangannya lagi.

Ungkapkan bagaimana perasaanmu ketika berusaha menjadi seperti yang dia inginkan tanpa mengubah jati dirimu. Secara tidak langsung mantanmu akan berpikir ulang untuk meninggalkanmu yang berhati tulus.

Akan tetapi kamu tidak boleh sampai berlebihan dalam hal ini. Jangan sampai apa yang kamu lakukan justru melukai perasaanmu sendiri.

Putus nyambung dalam menjalin hubungan percintaan memang tak semudah yang dibicarakan. Terkadang perjuangan yang dilakukan masih saja berujung sakit yang sulit terobati.

Akan tetapi tidak ada salahnya bila kamu berusaha untuk membuka lembaran baru bersama orang lama dalam hidupmu. Berbagai cara balikan sama mantan yang jarah jauh ini memang membutuhkan keberanian untuk dilakukan. Kamu dapat mencobanya dan tetaplah percaya diri. Jika masih ragu untuk memulai, cobalah temukan referensi lain di Sanepo untuk melengkapi keberanianmu!

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Keza Felice

Keza, master di content writing, ghost writing, & author. Pena ajaibnya? Ubah kata jadi emas!