Ini Dia Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021
Ini Dia Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021

Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021 – Bagi Anda pencinta game, pastinya sudah tak asing dengan game yang satu ini, Call of Duty. Game ini dirilis pada tahun 2003 lalu dan sudah dimainkan oleh para gamers di seluruh dunia. Untuk COD versi terbaru, Anda bisa download versi COD War Zone PC 2021.

Mengisi waktu senggang dengan bermain game memang jadi salah satu alternatif yang paling banyak dipilih. Bagi Anda para gamers, jangan lewatkan pembahasan di bawah ini untuk mengetahui spec PC yang dibutuhkan.

Call of Duty: War Zone

Game Call of Duty atau biasa disebut juga dengan COD ini pertama kali dirilis pada tahun 2003 lalu. COD merupakan game FPS (First Person Shooter) gratis yang diterbitkan oleh Activision dan dikembangkan oleh Tencent Games.

Hingga saat ini, game COD sudah dimainkan oleh puluhan juta gamers. Terhitung, untuk game COD versi terbaru (Call of Duty: War Zone) sudah dimainkan oleh lebih dari 50 juta orang di seluruh dunia. Game play battle royale ini bisa dimainkan hingga 150 pemain dalam arena pertempuran COD.

Baca juga: Aplikasi Uang Katak Apk Penghasil Uang, Apakah Penipuan?

Permainan yang Seru

Pada COD: War Zone versi terbaru ini, menyajikan arena pertempuran yang lebih luas, pada COD: Warzone ini Anda lebih diberikan kemudahan menjarah barang. Selain itu, Anda akan diberikan misi baru yang harus dicapai selama pertempuran berlangsung dengan hadiah terbukanya peta dan permainan agresif.

Pada COD: Warzone ini, Anda akan disuguhkan dengan tampilan animasi yang lebih halus. Dengan ini, tentunya sensasi bermain game akan terasa lebih seru dan menegangkan. Pada versi terbarunya, COD ini meningkatkan kecepatan frame  yang membuat setiap gerakan terlihat lebih halus.

Dalam berjalannya permainan, pemain dituntut harus bersikap reaktif. Kendala yang dapat mengganggu jalannya permainan tentunya akan banyak merugikan pemain maupun tim, karena sepersekian detik saja terlewat, berarti Anda menyia-nyiakan waktu yang berharga.

Layar dengan kualitas Hz atau FPS tinggi dapat mengurangi kendala tersebut, dengan mengurangi pecahnya tampilan dan menurunkan size jejak bayangan. Hal ini dapat membuat Anda bisa menargetkan sasaran lebih akurat.

Baca juga: Cara Buat Bitly WA dengan Mudah dan Praktis

Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021

Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021
Spesifikasi Minimum COD War Zone PC 2021

Jika Anda tertarik untuk download game Call of Duty: War Zone ini, perhatikan terlebih dahulu spec PC yang dibutuhkan.

Persyaratan Minimum Call of Duty: War Zone

  1. Sistem operasi : Windows 7 (64 Bit) atau 10 (64 Bit)
  2. Prosesor : Intel Core seri i3-4340 atau AMD seri FX-6300
  3. Memori : 8 GB RAM
  4. Video : NVIDIA GEFORCE GTX 670 atau GeForce GTX 1650 atau Radeon HD 7950
  5. Video memori : 2 GB
  6. Ruang Hard Drive : 175 GB
  7. Direct X : Direct X 12.0 compatible system
  8. Network : Broadband Internet Connection

Game COD War Zone PC yang dirilis pada Maret 2020 ini akan memberikan sensasi yang lebih seru dan menegangkan dibandingkan dengan COD versi terdahulunya.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

CEO Sanepo

Kris

Kris, penggemar berat teknologi & otak di balik Sanepo.com, sumber info tech yang up-to-date.