Pertanyaan untuk Pacar Agar Tidak Bosan

Pertanyaan untuk pacar agar tidak bosan dalam menjalin hubungan juga perlu diperhatikan. Mempertahankan hubungan bukan hal yang mudah diwujudkan. Perlu perjuangan dan perhatian lebih ekstra untuk bisa mendapatkannya.

Selain dapat menjadikan hubungan semakin hangat, memberikan pertanyaan dan menjaga intensitas komunikasi dengan pacar juga akan membantu agar kalian lebih mengerti satu sama lain.

Namun, kamu harus tetap memilih untuk menggunakan pertanyaan-pertanyaan yang menarik agar dia tidak bosan. Hindari menanyakan hal-hal yang selalu sama dari waktu ke waktu.

Pertanyaan untuk Pacar Agar Tidak Bosan dalam Menjalani Hubungan Asmara

Mungkin kamu dan kekasih pernah tidak mempunyai bahan obrolan lagi. Tak heran bila akhirnya kalian berkutat pada pembahasan yang sama setiap harinya.

Hal seperti itu bisa menimbulkan kebosanan di antara kalian. Padahal membangun komunikasi yang positif dan menarik itu sangat penting dalam menjalin ikatan cinta. Dengan begitu hubungan yang dijalani akan tetap terjaga keharmonisannya.

Berikut beberapa pertanyaan yang dapat kamu berikan kepada pacar agar tidak bosan.

1. Berikan Opsi

“Kalau suasana hatimu lagi buruk dan benar-benar gelisah, kamu lebih suka aku temani apa lebih nyaman sendirian dulu?”

Memberikan pilihan seperti ini dapat menjadi topik yang menarik untuk menjalin komunikasi dengannya. Kamu juga akan lebih mudah menentukan sikap yang sesuai dan tepat pada saat dia sedang galau.

Namun, perlu diingat agar kamu tidak menanyakan hal demikian pada saat dia sedang bad mood. Jadi sebaiknya kamu pertanyakan hal tersebut ketika kalian sama-sama dalam kondisi suasana hati yang baik.

Baca Juga: 4 Cara Membuat Pacar Senang yang harus Kamu Coba Lakukan

2. Singgung Soal Mantan

“Apa kamu masih berkomunikasi dengan mantanmu? Siapa yang pernah kamu hubungi?”

Meskipun tidak semua pasangan menyukai pertanyaan seperti ini, tetapi kamu dapat mencobanya untuk mendapatkan kejujuran darinya. Namun, bila dia berkata agar kamu tidak membahas mantannya lagi, maka kamu harus segera meminta maaf dan mengganti topik obrolan.

Akan tetapi, jika seandainya dia mengatakan dengan jujur dan ternyata mereka memang pernah berkomunikasi lagi setelah putus, sebaiknya kamu tidak langsung cemburu. Karena kamulah yang lebih dulu memberikan pertanyaan tersebut kepadanya.

Meski demikian, kamu masih bisa mengungkapkan perasaanmu dan ketidaksukaanmu kepadanya. Pilihlah bahasa yang baik dan tepat agar dia tidak merasa tersinggung.

3. Tanyakan Pendapat

“Kalau aku lagi kucel, kamu ilfil nggak sih?” Atau “Hal apa yang sebenarnya bikin kamu ngerasa risi?”

Menanyakan hal seperti ini kepadanya akan membuatmu mengerti hal-hal apa saja yang dapat membuat dia ilfil. Sebaiknya kamu tidak berpikiran buruk ketika dia mengungkapkan jawabannya dengan jujur.

Tetapi jika kekasihmu tidak mengatakan apa pun dan selalu menerimamu apa adanya, kamu dapat mengungkapkan rasa terima kasihmu padanya. Hal tersebut akan menjadikan hubungan kalian semakin hangat karena kalian dapat menerima satu sama lain.

Tentunya pertanyaan tersebut juga masih bisa berlanjut dan menjadi topik obrolan yang cukup menarik untuk digunakan. Jadi kamu dapat memanfaatkan kesempatan dengan baik.

4. Ungkit Soal Momen

“Menurut kamu momen seperti apa yang paling berharga selama kita pacaran? Terus apa alasannya kamu memilih momen itu.”

Hal seperti ini bisa menjadi pertanyaan untuk pacar agar tidak bosan dalam menjalin hubungan. Sesekali kamu memang perlu mengingatkannya pada masa lalu yang pernah kalian lewati bersama.

Dengan begitu dia akan kembali mengingat berbagai hal menyenangkan yang pernah kalian alami. Dan ketika dia menjawab pertanyaanmu itu, kamu jadi bisa menyanggahnya dengan memberikan pendapatmu atau justru membas kenangan tersebut dengan rileks.

Alhasil, komunikasi akan terus terjalin dan hubungan yang kalian bangun tidak akan terasa hambar. Hal tersebut dikarenakan kamu dan kekasih pandai dalam menjadikan suatu topik pembahasan sebagai bahan obrolan ringan.

Baca Juga: 15 Ucapan Anniversary untuk Pacar yang Lucu, Bikin Hubungan Adem!

5. Cari Tahu Ketakutannya dalam Hubungan

“Apa yang kamu takutkan setiap kali menjalin hubungan?”

Pertanyaan seperti ini juga dapat menjadi topik obrolan yang menarik untuk digunakan. Kamu jadi bisa tahu apa saja yang dia inginkan dan apa saja yang sebenarnya ingin dia hindari.

Dengan begitu kalian akan saling mengetahui dan mengenal perasaan masing-masing. Sehingga kedepannya kalian bisa terus saling memberikan perhatian agar hal yang “menakutkan” itu tidak terjadi. Sehingga hubungan yang dijalin bisa tetap terjaga keharmonisannya.

6. Mengingatkannya Pada saat Kalian Berkenalan

“Hal apa saja yang kamu ingat dariku saat kita pertama kali berkenalan?”

Mengingatkan masa lalu tentang awal pertemuan dapat menjadi pertanyaan untuk pacar agar tidak bosan. Secara tidak langsung pertanyaan tersebut dapat membuatnya seketika tersenyum.

Dan kamu juga harus bersiap untuk mendengarkan jawaban darinya. Mungkin dia akan mengungkapkan hal-hal yang konyol, lucu, atau justru ungkapan yang dapat membuatmu merasa tersanjung.

Jika memang seperti itu, sebaiknya kamu juga membalas ungkapannya dengan memberitahu jawabanmu terkait pertanyaan tersebut. Kalian pasti akan langsung nostalgia dan komunikasi pun akan terjalin dengan baik.

Hal seperti apa yang sering menjadi topik obrolanmu dengan kekasih? Jangan bingung untuk mencari referensi relationship karena di Sanepo kamu dapat menemukan artikel pilihan yang saling berkaitan.

Kamu juga dapat menggunakan pertanyaan utuk pacar agar tidak bosan seperti yang telah dicontohkan di atas. Jangan buat kekasihmu merasa jenuh, ya! Hubungan yang kalian miliki sebaiknya tetap terjaga keharmonisannya.

Editor :


SHARE:

Ikuti Sanepo di media sosial untuk berita terbaru tentang Teknologi, Anime, Gadget, dan lainnya setiap hari! Jangan lewatkan konten menarik kami. Follow sekarang di:
FacebookSanepo
InstagramSanepo
Google NewsSanepo.com
PinterestSanepo
Twitter@sanepo_com
Telegram ChannelSanepo Updates
WhatsApp ChannelSanepo Media

Keza Felice

Keza, master di content writing, ghost writing, & author. Pena ajaibnya? Ubah kata jadi emas!