Cara Melihat Sertifikat Prakerja di Tokopedia dengan Mudah
Cara Melihat Sertifikat Prakerja di Tokopedia dengan Mudah

Beberapa orang bertanya “adakah cara melihat sertifikat prakerja di tokopedia?”, mungkin artikel ini bisa menjawab pertanyaan tersebut serta penjelasan yang akan membuat Anda lebih faham tentang sertifikat di Kartu Prakerja.

Prakerja merupakan program pemerintah yang sudah berjaln tahun lalu, memang keamanan dari program ini semakin diperketat karena memang agar lebih ter target.

Saat awal adanya kartu prakerja memang tidak harus melakukan webinar atau meeting zoom yang mana sekarang adalah hal wajib dan masuk kedalam syarat untuk mendapatkan sertifikat.

Pada kesempatan kali ini Admin Sanepo akan memberikan informasi terkait dengan cara melihat sertifikat prakerja di tokopedia yang mungkin membuat Anda merasa penasaran.

Proses Mendapatkan Sertifikat Prakerja di Tokopedia

Untuk mendapatkan sertifikat prakerja di Tokopedia ada harusnya Anda melakukan step by step atau tahap demi tahap agar Anda bisa benar benar mendapatkan sertifikat tersebut.

Adapun langkah langkah untuk mendapatkan sertifikat prakerja ditokopedia adalah sebagai berikut.

  1. Login akun Prakerja Anda.
  2. Pastikan Anda sudah di terima dan saldo pelatihan sudah masuk sebesar 1 juta rupiah.
  3. Jika sudah Anda bisa scroll kebawah.
  4. Kemudian di menu Mitra Pelatihan terdapat logo logo mitra dari prakerja.
  5. Ketuk saja logo Tokopedia.
  6. Secara langsung Anda akan langsung masuk ke halaman Tokopedia dan terdapat banyak sekali pilihan pelatihan yang ada.
  7. Kemudian pilih pelatihan yang sesuai dengan bidang Anda.
  8. Lalu beli dan gunakan nomor prakerja Anda sebagai tanda akan identitas Anda.
  9. Jika sudah kerjakan pelatihan sampai melakukan webinar atau meeting zoom.
  10. Kemudian jika semua sudah selesai hingga tahap akhir, silahkan Anda masuk lagi ke tokopedia menggunakan akun yang Anda gunakan untuk membeli pelatihan prakerja tadi.
  11. Lalu berikan ulasan pada pelatihan tersebut.
  12. Selesai.

Baca juga: Cara Menggunakan Bonus Dadakan Lazada Mudah dan Praktis

Dengan cara tersebut sudah dapat di pastikan Anda sudah berhasil menyelesaikan pelatihan prakerja dengan baik dan benar, tentunya saat semua pelatihan selesai Anda tinggal menunggu sertifikat muncul di dashboard prakerja.

Cara Melihat Sertifikat Prakerja di Tokopedia

Cara Melihat Sertifikat Prakerja di Tokopedia
Cara Melihat Sertifikat Prakerja di Tokopedia

Untuk melihat sertifikat prakerja di tokopedia sangatlah mudah, Anda tinggal login akun prakerja Anda lalu dihalaman awal akan ada kolom sertifikat.

Nanti disana akan ada tanda “1” yang artinya Anda sudah mendapatkan sertifikat dari pelatihan yang Anda ambil dari tokopedia.

Jika belum memang Anda harus menunggu karena pada dasarnya semua masih dalam proses audit dan membutuhkan waktu yang tidak bisa diperkirakan dengan jelas.

Tidak dapat dipungkiri karena terdapat ratusan ribu dalam satu gelombang yang menjalankan pelatihan dan menunggu sertifikat datang, sedangkan semua masih digarap oleh tim Prakerja.

Baca juga: Cara Menggunakan Headset Bluetooth, Tidak Sampai 2 Menit

Anda jangan pernah menghubungi Mitra pelatihan ataupun prakerja jika belum lebih dari 7×24 jam karena hal itu akan menghambat mereka untuk melakukan proses pengiriman sertifikat.

Jikalau sudah menunggu 7×24 belum muncul sertifikat barulah Anda bisa menghubungi mitra pelatihan ataupun customer service dari Prakerja ini untuk menanyakan hal tersebut dan menjabarkan keluhan Anda.

Itulah tadi informasi terkait dengan cara melihat sertifikat prakerja di tokopedia yang dapat sanepo.com sampaikan, semoga bisa memberikan pengetahuan baru kepada Anda khususnya para penerima bantuan kartu prakerja.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

CEO Sanepo

Kris

Kris, penggemar berat teknologi & otak di balik Sanepo.com, sumber info tech yang up-to-date.