SANEPO – Informasi perihal tentang bagaimana Cara Bikin Virtual Account BCA cukup ramai diperbincangkan oleh khalayak umum, terlebih lagi untuk nasabah BCA.
Dengan adanya Virtual account tersebut maka dapat digunakan untuk menerima pembayaran secara online dengan beberapa keuntungan yang menarik.
Untuk penjelasan selengkapnya terkait Cara bikin Virtual Account BCA, silahkan kamu simak uraiannya dibawah ini.
Virtual Account BCA
Selain adanya layanan transfer ke lain bank, Bank BCA juga menawarkan pilihan pembayaran virtual account yang tentunya akan mempermudah pemilik bisnis dalam mengelola transaksi.
Lantas apakah yang dimaksud dengan Virtual Account BCA itu. Sebelum membahas ke topik utama Cara Membuat Virtual Account BCA, ketahui dulu pengertian dari Virtual Account BCA berikut.
Virtual Account BCA adalah sederet nomor identifikasi yang dikeluarkan oleh Bank BCA untuk pelanggan perusahaan.
Nomor identifikasi tersebut itu nantinya akan diberikan oleh pihak bank kepada perusahaan dan juga akan meneruskan nomor tersebut kepada para pelanggannya.
Contohnya penggunaan yang kerap ditemui yakni saat melakukan pembayaran e-commerce seperti belanja online, isi ulang saldo, membayar asuransi dan juga keperluan lainnya.
Cara Bikin Virtual Account BCA
Apabila kamu tertarik untuk melakukan Cara Membuat Virtual Account BCA, perlu kamu ketahui bahwa kini, fasilitas virtual account BCA tersedia bagi pengguna layanan BCA Bisnis.
Jadi sebelumnya, kamu harus sudah terdaftar sebagai pengguna BCA Bisnis terlebih dahulu sebelum mendapatkan akun virtual.
Adapun untuk tahapan dari Cara Membuat Virtual Account BCA ini cukup mudah, dimana kamu hanya perlu mengunjungi kantor cabang BCA dan juga menyiapkan beberapa syarat dibawah ini.
- Membawa KTP.
- Membawa NPWP perusahaan.
- Mempunyai akta perusahaan pendirian beserta perubahannya.
- Memiliki Surat Keputusan Menteri Kehakiman.
- Membawa rekening BCA Badan Usaha.
Prosedur dari Cara Membuat Virtual Account BCA umumnya hanya memakan waktu yang cukup singkat, bahkan hanya butuh beberapa menit saja.
Cara Bayar Virtual Account BCA
Setelah kamu memahami Cara Membuat Virtual Account BCA, tahapan yang selanjutnya yang perlu kamu lakukan yaitu mengetahui bagaimana Cara pembayaran menggunakan VA BCA.
Pada dasarnya Cara bayar virtual account BCA ini tidak jauh berbeda jika dibandingkan dengan prosedur transfer pada bank umumnya.
Yang dimana Pembayarannya tersebut bisa kamu lakukan dengan melalui mesin ATM, mobile banking dan juga internet banking dengan tahapan berikut ini.
1. Cara Bayar Virtual Account BCA Via ATM
- Masukkan kartu ke ATM BCA.
- Masukkan 6 digit PIN.
- Pilih opsi Transaksi Lainnya.
- Tekan Transfer.
- Pilih ke Rekening BCA Virtual Account.
- Input no VC yang telah kamu dapatkan.
- Cek dan juga pastikan bahwa data yang ditampilkannya sudah benar.
- Yang terakhir pilih Ya.
2. Cara bayar Virtual Account BCA Via BCA Mobile
- Silahkan kamu buka akses aplikasi BCA Mobile.
- Lalu Pilih m-BCA.
- Klik opsi m-Transfer.
- Pilih BCA Virtual Account.
- Input no VC yang telah diberikan dengan melalui marketplace yang sebelumnya.
- Cek rincian Pembayarannya yang sudah sesuai apa belum.
- Yang Terakhir masukkan PIN m-BCA kamu.
- Transaksinya sudah selesai.
Penutup
Demikian sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai Cara bikin virtual Account BCA semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat.