SANEPO.COM – Memiliki HP dengan kualitas kamera terbaik tapi harga terjangkau? Kamu bisa memilih Xiaomi Redmi Note 13.
Xiaomi Redmi Note 13 merupakan HP keluaran terbaru 2024 yang menawarkan banyak keunggulan dibandingkan dengan yang lainnya.
Pertama kali rilis pada Februari 2024 kemarin, Xiaomi Redmi Note 13 langsung mencuri perhatian banyak kalangan.
Xiaomi menjadi salah satu produsen ponsel pintar yang rajin mengeluarkan produk terbarunya ke pasaran termasuk di Indonesia.
Salah satu produk terbaru di pasaran saat ini adalah Redmi Note 13 yang sesuai untuk kamu yang menyukai fotografi.
Pastinya kamu makin penasaran dengan spesifikasi dan harga jual dari HP terbaru Xiaomi ini, berikut ulasannya.
Spesifikasi dan Harga Xiaomi Redmi Note 13
HP terbaru dari Xiamo ini menawarkan banyak keunggulan, mulai dari prosesor, kualitas kamera, hingga fitur yang disematkan.
Pada Redmi Note 13 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 685 dengan CPU Octa Core, serta GPU Adreno 610.
Didukung kapasitas RAM 8 GB LPDDR4X, terdapat dua pilihan memori internal yaitu 128 GB dan 256 GB.
Layar berukuran 6.67 inci AMOLED dengan resolusi 1080 x 2400 piksel dan refresh rate 120 Hz, kerapatan 395 ppi.
Bukan itu saja, layar HP ini telah terlindungi oleh Corning Gorilla Glass 3 yang tahan debu dan percikan air.
Untuk urusan kamera, kamu akan menemukan tiga kamera pada bagian belakang dengan resolusi 108 MP wide, 8 MP ultrawide, serta 2 MP macro.
Sedangkan untuk yang menyukai swafoto alias selfie, pada bagian depan terdapat kamera dengan resolusi 16 MP wide.
Memiliki baterai kapasitas besar yaitu 5.000 mAh dengan fitur pengisian cepat 33 W.
Kamu akan mendapat HP dengan fitur fingerprint, speaker stereo dengan preset Dolby Atmos, akselerometer, proksimitas, dan kompas.
Selain itu terdapat pula Dynamic RAM hingga 8 GB serta dukungan microSD hingga 1 TB.
Kamu bisa memilih varian warna Midnight Black, Ocean Sunset, atau Ice Blue yang sangat menawan.
HP Xiaomi Redmi Note 13 yang memiliki banyak keunggulan ini dibanderol mulai harga Rp2,7 juta.