5 Cara Top up Saldo Unipin yang Paling Mudah Dilakukan

SANEPO.COM – cara top up saldo unipin, Salah satu cara yang paling mudah untuk melakukan top up game online adalah dengan menggunakan UniPin.

Gamers Pastinya sudah tidak asing dengan lagi UniPin, sebuah platform top up game online praktis. Salah satu cara pembayaran yang dapat dipakai yaitu dengan memakai voucher UniPin.

Bagi kamu yang belum tahu, voucher UniPin ini adalah voucher yang bisa kamu beli oleh para gamers. Nantinya voucher tersebut dapat ditukarkan dengan saldo UniPin Credits.

Selanjutnya, UniPin Credits tersebut dapat kamu pakai untuk top up berbagai game di website UniPin.com. Bisa juga dipakai untuk top up berbagai game populer.

Cara Top up Saldo Unipin

berikut ini beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk membeli saldo unipin untuk keperluan pembelian item game online di unipin.

1. Beli Voucher UniPin di Indomaret Terdekat

Salah satu cara yang paling praktis adalah kamu bisa membeli secara langsung ke Indomaret. Kamu tinggal datang saja ke Indomaret terdekat, lalu katakan pada kasir kalau kamu ingin membeli voucher UniPin.

Berikutnya tinggal kamu lakukan pembayaran, lalu kamu akan mendapatkan kode voucher nya. Nantinya kode voucher tersebut bisa langsung kamu tukarkan di web resmi UniPin.

2. Beli Secara Langsung di Website UniPin.com

Bagi kamu yang malas keluar rumah, maka kamu juga bisa beli vouchernya langsung di web UniPin. Kamu tinggal masuk saja ke halaman pembelian voucher UniPin.

Selanjutnya kamu bisa beli vouchernya sesuai dengan nominal yang diinginkan. Nantinya, kamu tinggal bayar saja pakai berbagai metode pembayaran yang sudah tersedia di UniPin.

3. Voucher UniPin Juga Bisa Dibeli dii Aplikasi Grab

Bagi kamu para pengguna Grab, maka kamu juga bisa membeli voucher UniPin langsung di Grab. Berikut ini cara untuk pembeliannya.

  • Tinggal buka saja aplikasi Grab, lalu kamu pilih menu more lalu top up.
  • Selanjutnya kamu pilih game top up.
  • Berikutnya kamu pilih UniPin voucher ID. Tinggal kamu pilih nominal voucher yang kamu inginkan.
  • Selanjutnya kamu tinggal selesaikan saja pembayarannya melalui aplikasi Grab.

4. Beli di Berbagai Toko Online

Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa membeli voucher UniPin di berbagai toko online. Sebut saja seperti Tokopedia, Blibli, Shopee, Lazada, JD.id, dan juga berbagai toko online yang lainnya.

Sudah ada banyak penyedia layanan toko online yang juga sudah menjual voucher UniPin. Tinggal kamu pilih saja dan beli di toko online langganan kamu.

5. Membeli Pakai Aplikasi Mobile Banking​/​ATM

Kamu juga bisa melakukan pembelian voucher UniPin langsung dari ATM atau aplikasi mobile banking. Salah satunya, bisa membeli voucher UniPin dengan memakai aplikasi Livin’ dari Bank Mandiri.

Selain itu, jika kamu pengguna bank yang lain, maka kamu juga bisa top up game dengan praktis di UniPin. Sebab tersedia juga metode pembayaran transfer virtual account di UniPin.

Dengan menggunakan fasilitas tersebut, maka kamu bisa top up semua game di UniPin dan melakukan pembayaran-pembayaran pakai virtual account.

Misalnya saja tersedia virtual account BCA, Bank BRI, Bank BNI, CIMB Niaga, Permata Bank, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Penutup

Demikianlah sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai Top up saldo unipin semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat untuk kamu. Terimakasih

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dendi

Dendi, reviewer dan analis tren teknologi kekinian, selalu di depan dalam urusan update tech.