SSD Tidak Terbaca Di Disk Management, Ini Dia Cara Mengatasinya 100% Mudah
SSD Tidak Terbaca Di Disk Management, Ini Dia Cara Mengatasinya 100% Mudah

kali ini tim sanepo akan membahas tentang SSD Tidak Terbaca Di Disk Management, mulai dari penyebab beserta cara untuk mengatasinya.

SSD merupakan singkatan dari solid state drive yang digunakan untuk penyimpanan utama komputer.

Teknologi tersebut saat ini sudah mulai menggantikan hard disk drive atau yanh disebut dengan HDD.

Yang menjadi daya tarik pada SSD tersebut adalah kapasitas penyimpanan yang tinggi dan mempunyai biaya yang rendah.

SSD juga memiliki kecepatan akses yang jauh lebih cepat dan daya tahan fisik yang lebih baik dibandingkan dengan hard disk.

Kelebihan kelebihan yang kamu dapat ketika menggunakan SSD tersebut bisa memberikan kenyamanan untuk setiap penggunanya.

Tapi dibalik itu semua, tidak menutup kemungkinan SSD yang kamu gunakan juga sering mengalami masalah.

Salah satu yang menjadi kendala pada SSD yaitu SSD yang tidak terbaca, maka kamu tidak usah khawatir.

Karena saat ini sudah banyak metode yang bisa kamu coba lakukan ketika memiliki masalah tersebut.

SSD Tidak Terbaca Di Disk Management

Jika SSD tidak terbaca di disk management, kamu bisa memperbaharui terlebih dahulu drive pengontrol penyimpanan.

Sebab jika drive yang kamu gunakan sudah kadaluarsa, biasanya akan membuat perangkat tidak dapat terdeteksi, baik itu pada windows 10 maupun pada disk management.

Cara memperbaharuinya sangat simpel, Langkah langkahnya yaitu seperti dibawah ini:

  1. Pada kolom pencarian, ketik drive manager.
  2. Kemudian cari dan klik storage controllers.
  3. Selanjutnya klik kanan pada bagian microsoft storage space controllers.
  4. Setelah itu, pilih menu upgrade driver.
  5. Kamu bisa mengklik Search automatically for updated driver software.

Setelah kamu mengikuti langkah langkah di atas secara benar dan tepat, maka secara otomatis drive akan menginstal perbaharuan yang sudah tersedia.

Tetapi jika SSD tersebut masih tidak bisa terdeteksi, kemungkinan kamu lupa untuk menginisialisasi SSD yang kamu gunakan.

Sebab SSD yang tidak diinisialisasi, biasanya tidak dapat muncul di file explorer atau pada disk manager.

Cara Menginisialisasi SSD Yang Tidak terbaca

SSD tidak terbaca di disk management
  1. Langkah pertama ketikan disk manager pada kolom pencarian di windows 10.
  2. Jika kamu sudah menemukanya, kamu bisa mengklik kanan pada hasil pencarian dan dilanjutkan dengan pilih Run as administrator.
  3. Klik kanan pada SSD yang tidak terdeteksi dan initialize disk.
  4. Didalam box initialize tersebut, pilihlah SSD yang ingin kamu inisialisasi.
  5. Klik icon ON untuk memulai proses inisialisasi disk.
  6. Jika sudah selesai menyelesaikannya, kembalilah ke menu disk manager.
  7. Setelah itu, klik kanan pada Volume dan lanjutkan dengan pilih New simpel Volume.
  8. Kemudian ikuti semua petunjuk pada layar untuk buat menetapkan Volume SSD dan huruf drive.
  9. Langkah terakhir yaitu restart PC yang kamu gunakan agar perubahan berjalan sampai sempurna.

Penutup

Demikian penjelasan yang dapat tim sanepo sampaikan mengenai SSD tidak terbaca di disk management.

Kamu dapat mencoba ketika mengalami masalah seperti itu pada laptop atau komputer kamu.

Semoga apa yang kami sampaikan kali ini bisa membantu dan bermanfaat bagi kamu pengguna laptop yang memiliki kendala pada SSD.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Avatar photo

Dendi

Dendi, reviewer dan analis tren teknologi kekinian, selalu di depan dalam urusan update tech.

Satu tanggapan untuk “SSD Tidak Terbaca Di Disk Management, Ini Dia Cara Mengatasinya 100% Mudah”

  1. Avatar ayik
    ayik

    ssd eksternal saya kok tidak terbaca di disk manager