Sanepo.com – Shishiba merupakan salah satu karakter terkuat dalam anime Sakamoto Days dan anggota order yang sangat kuat, Dikatakan dia adalah petarung terkuat dari JAA. Sebagai anggota Order, Dia memiliki tanggung jawab yang sangat besar untuk memberikan keseimbangan di dunia bawah.
Jika dilihat dari penampilannya, Sisiba memiliki perawakan jangkung ramping dengan rambut panjang terurai. Dia memiliki bekas luka berbentuk paku dibagian dagu kirinya. Kemudian 2 jarinya putus (jari manis dan kelingking) yang disembunyikan menggunakan sarung tangan.
Fakta Shishiba Sakamoto Days
Disini akan dibagikan informasi tentang karakter pembunuh terkuat bernama Shishiba dalam anime sakamoto days yang hingga saat ini sudah diketahui sesuai alur ceritanya. Disini akan dibahas secara singkat dan tentunya mengandung spoiler yang mungkin belum muncul di anime-nya.
Kepribadian
Dia selalu bersikap tenang dalam setiap keadaan, sering kali menyendiri dan tidak memperdulikan apapun termasuk pembunuhan. Dia juga berpikir bahwa semua masyarakat biasa memiliki hak untuk hidup normal, Sehingga bertarung di depan umum adalah kesalahan yang fatal.
Pembunuhan dan Kesederhanaan
Pada dasarnya dia selalu mengabaikan dan tidak terlalu memperdulikan “Pembunuhan” dan memiliki Filosofi “Kesederhanaa” yang sangat melekat sehingga pekerjaan yang sederhana seperti membersikan rumah dan bersikap tenang menjadi pekerjaan yang sangat diperhatikan dibanding pembunuhan.
Senjata Palu
Senjata yang digunakan adalah “Palu” biasa, Dia memilih palu karna bentuknya yang sederhana dan bisa digunakan untuk memalu dan mencongkel. Ketika senjata lainnya sudah tidak bisa digunakan (seperti pistol), Maka dia akan menggunakan Palu sebagai senjata utamanya.
Anggota Order
Shishio merupakan anggota Order yang masih aktif dan bertugas untuk memberikan keseimbangan diantara para pembunuh, Dia menjadi salah satu yang terkuat. Pergerakan Order sangat penting karna mereka memiliki tugas dan mendapatkan perintah langsung untuk menyelesaikan tugas yang sangat berbahaya.
Murid Satoru Yotsumura (Mentor di Order)
Sebelum bergabung dengan Order, Dia merupakan seorang pembunuh bayaran yang sangat kuat dan kemudian bertemu dengan Satoru Yotsumura. Pada akhirnya, Satoru Yotsumura menjadi Guru/Mentor Shishio di Order yang mengajarkan banyak hal tentang cara membunuh yang tepat.
Mentor Osaragi
Osaragi merupakan salah satu anggota order yang memiliki kemampuan mengerikan dan terus dikembangkan dengan metode yang diarahkan oleh Shishio. Sebagai mentor, Shisio memberikan banyak hal yang sangat penting agar Osaragi menjadi pembunuh yang sangat kuat dan tepat.
Pertarungan Shishiba
JCC Infiltration Arc
- Nagumo, Osaragi & Shishiba vs Satoru Yotsumura: Interrupted
- Osaragi & Shishiba vs Satoru Yotsumura: Interrupted
- Satoru Yotsumura vs Shishiba: Win
Assassin Exhibition of the Century Arc
- Haruma & Kumanomi vs Shishiba: Interrupted
- Haruma & Kumanomi vs Shin Asakura & Shishiba: Interrupted
- Shishiba, Shin, and Amane vs Kumanomi, Haruma, and Carolina Reaper: Interrupted
- Shishiba and Amane vs Kumanomi and Carolina Reaper: Interrupted
Jadi itu adalah fakta Shishiba Sakamoto Days yang hingga saat ini sudah diketahui sesuai dengan alur ceritanya, Semuanya masih bisa berubah atau bertambah. Kamu bisa menonton anime Sakamoto Days untuk mendapatkan informasi terbaru dari semua karakter yang ada di alur cerita.
#Fakta Sakamoto Days #Spoiler Sakamoto Days