Oleh :

Dina Rosdiana

Diterbitkan: 8 April 2024 pukul 23:28 WIB
Rekomendasi laptop HP terbaik 2024/Dok.tokopedia.com/

SANEPO.COM – Mengetahui rekomendasi laptop HP 7 jutaan bisa sangat membantu kamu yang sedang bingung memilih.

Menyukai satu merek untuk komputer jinjing dengan dana tak besar, kamu bisa mencoba rekomendasi laptop HP 7 jutaan.

Ada banyak pilihan yang bisa kamu temukan meskipun dana tak besar, seperti rekomendasi laptop HP 7 jutaan.

HP menjadi salah satu merek yang cukup akrab dan banyak digunakan karena menawarkan berbagai kelebihan.

Bahkan pada laptop dengan harga jual Rp7 jutaan, Hp memberikan performa dan kinerja yang tak kaleng-kaleng.

Berikut ini empat pilihan terbaik untuk laptop HP yang dibanderol dengan harga jual Rp7 jutaan lengkap dengan spesifikasinya.

HP 15-BW070AX

Rekomendasi pertama untuk laptop merek HP 7 jutaan adalah HP 15-BW070AX yang dibanderol dengan harga Rp7,4 juta.

Hadir sebagai laptop entry level dengan layar berukuran cukup lebar yaitu 15,6 inci Full HD anti glare WLED sehingga nyaman di mata.

Disematkan prosesor AMD A12-9720P APU dengan kecepatan hingga 3,6 GHz dan kartu grafis AMD Radeon 530 Graphics 4 GB untuk performa maksimal.

Dengan RAM 8 GB dan penyimpanan besar 1 TB HDD, kamu tak perlu khawatir dengan banyak aplikasi ataupun data pekerjaan.

HP 14S-dk1507AU

Laptop kedua yang direkomendasikan dari merek HP adalah yang ditenagai oleh prosesor AMD Athlon Silver 3050 Quad Core.

Laptop dengan kinerja grafis yang cukup mumpuni untuk pekerjaan multimedia standar ini menggunakan VGA AMD Radeon Graphics.

Dilengkapi RAM 4 GB DDR4 dan penyimpanan 512 GB akan memadai untuk menyimpan banyak file atau data.

HP 245 G8 R5

Rekomendasi ketiga untuk laptop HP 7 jutaan adalah tipe 245 G8 R5 yang disematkan AMD Ryzen 5 3500U untuk prosesornya.

Ditambah RAM 8 GB DDR4, penyimpanan 256 GB SSD, dan kartu pengolah grafis AMD Radeon Vega Graphics.

Kamu tak akan kesulitan melakukan berbagai aktivitas harian karena laptop HP terkenal dengan daya tahan baterainya.

HP 14s DQ5115TU

Rekomendasi terakhir untuk laptop HP dengan harga 7 jutaan, terjangkau tapi spesifikasi mumpuni adalah HP 14s DQ5115TU.

Memiliki layar Full HD ukuran 14 inci dan baterai 12 Whr, kamu bisa tenang bekerja dalam waktu lama.

Apalagi laptop ini dibekali dengan prosesor Intel Core i3-1215U, RAM 8 GB DDR4, serta Penyimpanan 512 GB SSD.

Kamu bukan hanya mengetahui rekomendasi laptop HP 7 JUtaan saja, juga kelebihan yang dimilikinya.

Editor :


SHARE:

Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!