SANEPO.COM – Banyak pengguna yang mulai beralih dan membutuhkan rekomendasi laptop dengan AMD Ryzen 7 yang memiliki kelebihan.
Ada banyak pilihan yang bisa kamu temukan di laman internet mengenai rekomendasi laptop dengan AMD Ryzen 7.
Kamu bisa memilih salah satu dari rekomendasi laptop dengan AMD Ryzen yang memiliki kinerja dan performa terbaik.
Prosesor AMD saat ini tengah menjadi populer dan banyak pilihan pengguna laptop karena dinilai memiliki kelebihan dibandingkan dengan yang lainnya.
Selama beberapa tahun terakhir penjualan prosesor AMD terus meningkat terutama karena adanya mikroarsitektur yang disebut Zen.
Mikroarsitektur tersebut diklaim mampu meningkatkan kinerja komputer lebih cepat dan hemat daya.
Selain itu kini AMD mampu meninggalkan citra sebagai prosesor panas, bahkan semakin banyak yang menggunakannya.
Untuk kamu yang hendak membeli laptop dengan prosesor AMD Ryzen 7, berikut ini beberapa pilihan terbaiknya.
Lenovo V14 G2
Rekomendasi pertama laptop dengan prosesor Ryzen 7 adalah Lenovo V14 G2 dengan layar 14 inci Full HD.
Terdapat port RJ45 yang sangat ideal untuk cloud gaming dan memiliki kinerja gahar dikelasnya.
Bukan hanya disematkan prosesor AMD Ryzen 7 5700U, RAM 8 GB, storage 512 GBSSD yang bisa diupgrade.
Ditambah laptop ini menyediakan drive slot ekstra untuk menampung HDD SATA 2,5 inci hingga 1 TB.
Asus VivoBook 14 M1402IA
Rekomendasi berikutnya untuk laptop dengan prosesor AMD Ryzen 7 4800H yaitu Asus VivoBook 14 M1402IA.
Laptop yang sangat menunjang untuk multitasking dan kerja berat seperti edit video bisa dengan mudah ditanganinya.
Selain menggunakan RAM 8 GB, penyimpanan 512 GB SSD, laptop ini jugam memiliki sertifikat ketahanan militer US MIL-STD 810H.
Ditambah dengan tombol keyboard yang memiliki kelengkungan membuat kamu lebih nyaman saat sedang mengetik.
HP 245 G9
Pilihan lainnya untuk laptop dengan prosesor AMD Ryzen 7 5825U dengan konsumsi 15 watt saja.
Selain menggunakan backlit keyboard, kamu juga akan menemukan konektivitas Wifi6 telah tersedia disamping pot USB C.
Kamu akan mendapat RAM 8 GB DDR4 dengan terdapat satu slot kosong SODIMM serta storage 512 GB SSD.
Laptop dengan bobot 1,47 kg membuat kamu mudah membawanya kemana pun juga.
Lenovo IdeaPad Slim 3 14 Gen 8
Rekomendasi terakhir yang bisa kamu pilih adalah Lenovo IdeaPad Slim 3 14 Gen 8 dengan prosesor AMD Ryzen 7 7730U.
Bodi tipis dengan ketebalan 1,79 cm, bobot 1,37 kg, kamu bisa mudah memasukkannya ke dalam tas saat harus bepergian.
Dengan 8 Core dan 16 thread pada prosesor, laptop ini mampu menangani berbagai kerja seperti desain, coding, ataupun ilustrasi.
Layar yang telah tersertifikasi rendah emisi cahaya biru oleh TUV Rheinland, mata tetap nyaman walau lama menggunakannya.
Kamu bisa mempertimbangkan empat rekomendasi laptop dengan AMD Ryzen 7 yang memilki kinerja dan performa terbaik di kelasnya.