Rekomendasi laptop Macbook/Dok.gramedia.com/

SANEPO.COM – Menemukan rekomendasi laptop Apple dengan desain keren dan performa terbaik tidaklah sulit.

Kamu bisa menemukan banyak artikel yang membahas mengenai rekomendasi laptop Apple di laman internet.

Selain menemukan rekomendasi laptop Apple, kamu juga perlu mengetahui tips untuk bisa memilih perangkat yang tepat.

Laptop menjadi perangkat yang kini umum dan hampir semua orang miliki untuk berbagai kebutuhan, mulai dari belajar hingga berbisnis.

Ada banyak merek laptop yang bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran, salah satunya adalah dari Apple.

Nama Apple sendiri sudah tak asing karena produk yang dihasilkannya bukan hanay berkualitas juga memiliki kelebihan lainnya.

Begitu juga dengan laptop dari Apple yang bukan handal untuk berbagai aktivitas juga memiliki penampilan atau desain yang keren.

Sebelum kamu mengetahui beberapa pilihan dalam rekomendasi laptop Apple, berikut ini tips untuk memilih yang tepat.

Tips Memilih Laptop Apple

Spesifikasi

Pastikan laptop Apple yang akan kamu beli memiliki spesifikasi yang sesuai untuk kebutuhan atau aktivitas.

Seperti prosesor yang disematkan hingga daya baterai agar kamu yang sering berada di luar ruangan tak kerepotan.

Model

Model dari laptop Apple cukup beragam, kamu bisa memilih sesuai keinginan dan tempat yang banyak digunakan.

Kamu yang sering bepergian atau berada di luar ruangan, akan lebih baik memilih model yang tips dan ringan.

Layar

Ukuran dari layar tak kalah penting dengan yang lainnya untuk kamu pertimbangkan karen berpengaruh pula pada ukuran laptop.

Untuk kamu yang sering membawa laptop kemana saja, akan lebih baik memilih ukuran yang kecil sehingga ringan dan mudah dimasukkan ke dalam tas.

Baterai

Daya tahan baterai menjadi hal penting lainnya, agar kamu tak kesulitan saat tak ada colokan listrik didekatmu.

Kamu yang sering beraktivitas hingga berjam-jam di depan laptop akan lebih baik memilih perangkat yang daya tahannya lama.

RAM dan Memori

Kapasitas dari RAM dan memori saat penting agar laptop dapat bekerja maksimal dan mampu menyimpan banyak data.

Akan lebih baik lagi bila RAM yang telah ada bisa diupgrade sehingga saat kamu merasa kurang tinggal menambahnya.

Laptop Apple Terbaik

Macbook Pro 2023

Dengan prosesor M2 yang disematkan didalamnya juga dilengkapi 16 core Neural Engine dan 14 inci Liquid Retina XDR Display.

Laptop ini memiliki magic keyboard with Touch ID juga force touch track pad yang akan memudahkan penggunanya.

Ditambah dengan adanya tiga thunderbolt 4 ports, HDMI, port, SDXC card slot, headphone jack, dan MagSafe 3 port kamu pasti akan langsung memilihnya.

Macbook Air 2022

Ditenagai oleh 16 core Neural Engine, 8 core CPU, 8 core GPU, kamutak perlu bertanya soal kinerjanya.

Laptop Apple tak pernah main-main dalam spesifikasinya, terbukti dengan adanya MagSafe 3 Charging Port, 1080p FaceTime HD Camera, dan dua Thunderbolt Ports.

Ditambah dengan 30W USB C Power dan pilihan warna beragam, kamu pasti langsung jatuh cinta.

Macbook Pro 2021

Rekomendasi terakhir untuk laptop Apple terbaik adalah Macbook Pro 2021 yang terdapat liquid retina XDR 14,2 inci dan resolusi 3024 x 1964 piksel.

Dengan teknologi ProMotion yang memiliki refresh rate adaptif hingga 120Hz, akan membuat mata kamu tetap nyaman.

Menggunakan chip Apple M1 Pro dengan varan CPU 8 core, GPU 14 core, RAM 16 GB dan memori 512 GB, kamu leluasa menyimpan banyak data.

Itulah beberapa tips untuk kamu bisa memilih dengan tepat dan rekomendasi laptop Apple terbaik.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!