Cara ngeflash HP Xiaomi.
Cara ngeflash HP Xiaomi/Dok.androidponsel.com/

SANEPO.COM – Perangkat yang kinerjanya mulai melambat ataupun mengalami error, bisa mencoba cara ngeflash HP Xiaomi.

Cara ngeflash HP Xiaomi biasa dilakukan oleh pengguna yang perangkatnya mengalami masalah sehingga perlu mulai ulang.

Kamu bisa menemukan banyak bahasan ataupun tulisan di laman internet mengenai apa dan bagaimana cara ngeflash HP Xiaomi.

Istilah flash pada sebuah ponsel pintar bagi sebagian pengguna masih terasa asing atau bahkan baru mendengarnya.

Flash merupakan proses untuk menginstal ulang sistem operasi pada ponsel pintar dengan menggunakan stock recovery atau custom recovery.

Dengan kamu melakukan flash maka HP bisa kembali seperti saat pertama digunakan alias kembali ke awal.

Untuk kamu yang ingin mencoba untuk melakukan flash pada HP Xiaomi, bisa mencoba salah satu cara di bawah ini.

Table of Contents

Flash dengan Miflash Tool

  1. Unduh dan pasang Xiaomi Flash tool di komputer.
  2. Kemudian unduh Stock Firmware atau Fastboot Firmware di HP Xiaomi dan ekstrak juga di komputer.
  3. Lalu matikan HP Xiaomi.
  4. Selanjutnya tekan dan tahan tombol volume bawah dan Daya secara bersamaan selama 6-8 detik untuk masuk ke mode Fastboot.
  5. Saat perangkat masuk ke mode Fastboot, hubungkan HP Xiaomi ke komputer menggunakan kabel USB.
  6. Buka Miflash Tool dan cari Firmware yang sudah diunduh dan diekstrak sebelumnya.
  7. Tekan tombol Refresh agar Miflash Tool mengenali perangkat.
  8. Ketuk tombol Flash untuk memulai proses flashing.
  9. Tunggu hingga proses selesai dan layar komputer akan menampilkan tulisan Success pada kolom Result.
  10. Selesai.

Flash dengan Recovery ROM

  1. Unduh ROM untuk memulihkan HP Xiaomi pada halaman resmi.
  2. Kemudian pindahkan berkas .zip ke HP.
  3. Buka menu Pengaturan HP Xiaomi dan pilih opsi About Phone.
  4. Kemudian pilih opsi System Update.
  5. Selanjutnya ketuk Login MIUI sebanyak delapan kali untuk masuk ke mode pemulihan ponsel.
  6. Lalu ketuk ikon titik tiga di pojok kanan atas dan pilih Choose Update Package.
  7. Cari berkas Zip yang sudah dipindahkan ke HP.
  8. Perangkat akan melakukan reboot dan masuk ke versi MIUI terbaru.
  9. Selesai.

Flash dengan Hard Reset

  1. Tekan tombol Power dan Volume bawah secara bersamaan hingga muncul logo MI di layar HP.
  2. HP Xiaomi kamu akan masuk ke menu Recovery.
  3. Kemudian pilih opsi Bahasa, bisa bahasa Inggris atau bahasa Indonesia.
  4. Lalu ketuk tombol Wipe Data atau Factory Reset dan tekan tombol Yes.
  5. Tunggu hingga proses selesai, kemudian lakukan reboot HP.
  6. Selesai.

Itulah tiga pilihan untuk kamu yang ingin mencoba cara ngeflash HP Xiaomi dengan mudah dan cepat.

Editor :


SHARE:

Ikuti Sanepo di media sosial untuk berita terbaru tentang Teknologi, Anime, Gadget, dan lainnya setiap hari! Jangan lewatkan konten menarik kami. Follow sekarang di:
FacebookSanepo
InstagramSanepo
Google NewsSanepo.com
PinterestSanepo
Twitter@sanepo_com
Telegram ChannelSanepo Updates
WhatsApp ChannelSanepo Media
Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!

Tags: