SANEPO.COM – Cara mengatur fitur privasi WA bagaimana caranya? WhatsApp adalah salah satu aplikasi pesan instan paling populer di dunia, dan banyak orang menggunakannya untuk berkomunikasi setiap hari.
Namun, dengan kemudahan yang ditawarkan, privasi juga menjadi perhatian utama, dilansir dari Kompas.com.
Artikel ini akan membahas cara mengatur fitur privasi WA untuk membantu Anda menjaga keamanan akun.
5 Cara Mengatur Fitur Privasi WA
Berikut adalah lima fitur privasi panggilan WhatsApp serta cara mengaturnya agar pengalaman berkomunikasi lebih aman dan terkendali.
Verifikasi Dua Langkah
Menurut laman WhatsApp FAQ, PIN verifikasi dua langkah tidak sama dengan kode pendaftaran enam digit yang dikirim melalui SMS. Berikut cara mengaktifkan fitur ini:
1.Buka pengaturan WhatsApp ? Akun ? Verifikasi dua langkah ? Nyalakan atau Atur PIN.
2.Buat PIN dan konfirmasi PIN enam digit.
3.Tambahkan email (opsional) untuk mempermudah reset dan meningkatkan keamanan akun.
4.Tekan “Lanjut”.
5.Konfirmasi alamat email, lalu “Simpan” atau “Selesai”.
Kunci Chat WhatsApp
Dengan mengunci chat, pengguna dapat menjaga privasi pesan yang disembunyikan di folder “Chat Terkunci”. Untuk mengaksesnya, gunakan autentikasi seperti kode sandi, Face ID, atau sidik jari. Notifikasi hanya menampilkan “WhatsApp: 1 pesan baru” tanpa detail kontak atau isi pesan. Berikut cara menyalakan atau mematikan kunci chat:
- Ketuk dan tahan chat yang ingin dikunci atau dibuka kuncinya.
- Ketuk more options ? Kunci chat atau Buka kunci chat.
Privasi Grup WhatsApp

Secara default, pengaturan grup diatur ke “semua orang” untuk mempermudah koneksi. Anda bisa mengatur siapa yang boleh menambahkan Anda ke grup melalui pengaturan WhatsApp:
- Ketuk more options ? Pengaturan.
- Ketuk Privasi ? Grup.
- Pilih salah satu opsi: Semua orang, Kontak saya, atau Kontak saya, kecuali.
- Tekan “selesai”.
Bisukan Panggilan Tidak Dikenal
Dengan mengaktifkan fitur ini, panggilan dari nomor tidak dikenal akan otomatis disaring tanpa notifikasi suara atau visual.
- Buka Opsi lainnya ? Pengaturan ? Privasi, lalu pilih Panggilan.
- Aktifkan atau nonaktifkan “Heningkan Penelepon Tidak Dikenal”.
Perlindungan Biomedik
Fitur biometrik memberikan perlindungan tambahan untuk akun pengguna. Dengan menggunakan teknologi sidik jari atau Face ID, pengguna dapat membuka aplikasi WhatsApp hanya dengan autentikasi biometrik. Berikut cara mengaktifkan fitur ini:
1.Buka Pengaturan WhatsApp.
2.Pilih “Privasi”.
3.Ketuk “Kunci Aplikasi”.
4.Aktifkan opsi “Buka Kunci dengan Biometrik”.
5.Konfirmasi dengan menyentuh sensor sidik jari atau memindai wajah.
Dengan berbagai fitur privasi yang disediakan WhatsApp, Anda dapat lebih leluasa mengontrol keamanan akun.
Cara mengatur fitur privasi WA adalah langkah penting untuk menjaga keamanan akun Anda. Dengan memahami dan mengimplementasikan fitur-fitur tersebut, Anda dapat berkomunikasi dengan lebih aman dan nyaman.