rekomendasi meja laptop portable/Dok.shopee.co.id/

SANEPO.COM – Menemukan rekomendasi meja laptop portabel terbaik dengan harga terjangkau tentu tak sesulit yang kamu bayangkan.

Kamu bisa dengan mudah menemukan banyak artikel yang membahas rekomendasi meja laptop portable dengan kelebihannya masing-masing.

Untuk kamu yang enggan banyak membaca artikel, bisa juga mempertimbangkan empat pilihan dalam bahasan rekomendasi meja laptop portable kali ini.

Meja laptop portable menjadi salah satu perlengkapan yang akan meningkatkan kenyamanan saat kamu menggunakan perangkat tersebut.

Tak sedikit pengguna laptop yang memilih meletakkan laptop di kasur, bantal, atau barang lainnya yang tak stabil dan bisa membahayakan.

Untuk menghindari hal-hal buruk terjadi saat kamu tengah menggunakan laptop, meja portable menjadi slaah satu solusinya.

Ada banyak merek meja laptop yang bisa kamu temukan saat ini, dan berikut tips atau cara untuk memilih serta 4 rekomendasinya.

Cara Memilih Meja Laptop Portable

Jenis Meja

Cara pertama yang perlu kamu lakukan saat hendak membeli maja laptop adalah jenisnya, apakah yang bentuk lesehan atau tinggi.

Yang yang tak ingin repot dan bisa disimpan dengan fleksibel, bisa memilih meja berbentuk lesehan dan bisa dipakai dimana saja.

Sedangkan bila kamu ingin lebih nyaamn dan menggunakan kursi saat menggunakan laptop, pilihlah meja tinggi.

Material Meja

Material yang digunakan untuk pembuatan meja cukup berpengaruh, karena bisa mengukur tingkat ketahanan dan keawetannya.

Ada banyak jenis material yanag digunakan dalam pembuatan meja, mulai dari kayu, plastik, MDF, hingga metal.

Penggunaan material pada pembuatan meja juga akan berpengaruh pada harga jualnya.

Fitur Tambahan

Tips ketiga ini jarang yang memperhatikan, padahal akan sangat membantu saat kamu menggunakannya.

Fitur kemampuan pelipatan, pengaturan ketinggian, terdapat kompartemen penyimpanan, dan kipas pendinginan perlu kamu perhatikan.

Dengan mengetahui fitur tambahan pada meja tersbut, kamu jadi memiliki nilai lebih dan juga lebih praktis.

4 Pilihan Meja Laptop Terbaik

Coretech Laptop Table Elenco

Meja laptop portable pertama yang direkomendasikan untuk kamu adalah Coretech laptop table elenco yang dibanderol dengan harga Rp180 ribu.

Meja portable yang memiliki pilihan warna solid serta beragam fungsi tambahan seperti lubang tempat minum, tablet, pulpen, bahkan terdapat laci.

Ditambah dengan adanya bantalan karet antiselip hingga akan lebih aman saat digunakan lesehan di lantai.

Oxy Meja Lipat

Rekomendasi kedua untuk meja laptop portable terbaik adalah dari Oxy yang dibanderol dengan harga Rp199 ribu.

Keunggulan yang dimiliki oleh meja laptop ini adalah portabilitasnya, dimana kamu lebih mudah memindahkan dan menyimpannya.

Kamu juga bisa mengatur kemiringan meja sesuai dengan sudut pandang yang kamu inginkan.

Selain itu, pada meja laptop ini terdapat bagian menonjol pada sisi bawah yang berfungsi agar tidak tergelincir.

TaffHome Adjustable Potabel Rotate Laptop Desk ND02

Meja laptop yang dibanderol dengan harga Rp205 ribu ini memiliki beberapa pilihan warna dan fungsi lainnya.

Kamu bukan hanya bisa menggunakannya untuk tempat laptop saja juga menyimpan barang-barang, karena terdapat dua rak.

Dilengkapi dengnan roda dan ketinggian yang bisa kamu ubah, membuat meja yang satu ini sangat nyaman saat digunakan.

Coretech Meja Lipat Fold

Rekomendasi terakhir untuk meja laptop yang bisa kamu pertimbangkan adalah Coretech meja lipat fold yang dibanderol dengan harga Rp381.250

Kelebihan yang dimiliki meja laptop ini adalah kaki yang dapat dilipat dalam berbagai posisi dan hanya terdapat dua saja.

Kamu juga bisa mengatur ketinggian meja sesuai keinginan, terdapat tempat untuk mouse, serta dilengkapi dengan USB cooling fan.

Itulah empat pilihan serta bagaimana cara memilih yang tepat dalam rekomendasi meja laptop portable terbaik.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!