March Dump Instagram Artinya Apa
March Dump Instagram Artinya Apa

Baru-baru ini banyak sekali pengguna medsos yang bertanya, March Dump Instagram artinya apa? Pertanyaan ini muncul setelah beberapa waktu lalu viral tentang March Dump. Sebenarnya apa sih itu? Bagaimana cara memainkannya? 

Sebelum masuk ke pembahasan, kamu perlu tahu bahwa saat ini perkembangan teknologi makin canggih dan makin aneh-aneh. Pada momen-momen tertentu kadang muncul istilah yang baru.

Istilah yang viral tersebut bisa saja berupa challenge atau unggahan yang dilakukan pengguna. Misalnya saja istilah March Dump yang beberapa waktu lalu sempat viral. 

Istilah tersebut viral di Instagram serta banyak yang mempraktekkan. Bahkan tak jarang juga ada netizen yang merayakannya meski sekarang sudah memasuki bulan April. 

March Dump Instagram Artinya Apa? 

March Dump Instagram Artinya Apa
March Dump Instagram Artinya Apa

Berdasarkan penelusuran sanepo, March Dump artinya unggahan foto atau video yang menunjukkan momen-momen tertentu (senang, sedih, haru, bahagia, gembira, dan lain-lain) di aplikasi Instagram. 

Jadi seorang pengguna akan memposting foto-foto dan video-video yang mereka kumpulkan selama bulan Maret. Foto dan video tersebut bisa diunggah di Story atau feed Instagram.

Oleh karena itu, kamu perlu berfoto atau membuat video setiap hari di momen-momen tertentu. Agar nantinya kamu bisa mengikuti March dump Instagram ini. 

Mengapa March Dump harus memakai aplikasi Instagram? Setelah sanepo telusuri lebih dalam, pemilihan aplikasi Instagram bukan tanpa alasan. 

Instagram dipilih karena bisa memuat story, foto, video pendek, hingga video panjang. Selain itu, aplikasi ini juga menjadi aplikasi yang banyak digunakan. Sehingga Instagram dianggap lebih cocok digunakan untuk March dump.

Apakah bisa merayakan March dump di aplikasi lain seperti Facebook dan Tweeter? Sebenarnya bisa-bisa saja, hanya saja aplikasi tersebut kurang apik untuk digunakan. 

Mengingat tata letak profil dari aplikasi Facebook dan Tweeter hanya menyuguhkan perpostingan. Sedangkan tata letak profil aplikasi Instagram bisa disetting sedemikian rupa agar makin cakep.

Cara Membuat March Dump di Instagram

March Dump Instagram Artinya Apa
March Dump Instagram Artinya Apa? Bagaimana cara membuatnya

Karena March Dump dilakukan saat bulan Maret, kamu perlu menyiapkan foto-foto dan video-video yang dimiliki saat bulan tersebut. Jika kamu tidak memiliki foto atau video, maka kamu bisa mencoba mengambil momen mulai sekarang.

Apabila kamu sudah memilikinya, langkah selanjutnya yakni memperbarui aplikasi Instagram. Mengapa harus diperbarui? Karena dengan aplikasi yang baru, stiker yang tersedia juga lebih baru dan banyak.

Setelah aplikasi diperbarui, selanjutnya kamu buka aplikasi Instagram. Kemudian kamu bisa klik add story atau tambah story. Setelah itu, kamu bisa tambahkan foto dan video yang dikumpulkan pada bulan Maret. 

Selanjutnya, kamu klik bagian stiker. Kemudian pilih stiker balasan anda. Nantinya orang lain bisa menanggapi story kamu jika memakai stiker ini. 

Terakhir, kamu bisa langsung mempublikasikan story tersebut. Jangan lupa untuk gunakan hashtag #MarchDump agar orang lain tahu bahwa kamu sedang mengikuti challenge viral ini. 

Setelah story terpublikasikan, kamu hanya perlu menunggu reaksi orang lain terkait story yang kamu buat. Mereka akan memberikan respon melihat momen-momen kamu selama bulan Maret. 

Penutup

Jadi bagaimana sobat? Sekarang sudah tahu kan March Dump Instagram artinya apa? Kamu bisa mengikuti trend tersebut dan mempersiapkannya mulai dari sekarang. Dengan demikian, kamu makin eksis dan selalu ikutin trend.

Semoga informasi yang sanepo bagikan ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan ya. Jangan lupa untuk share informasi ini kepada teman-teman kamu agar mereka juga tahu apa yang kamu ketahui.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Jafarull

Jafarull Afan

Jafarull, geek teknologi, selalu review & update terbaru. Hobinya? Ngulik gadget terkini!