Cara unreg langganan kartu 3/Dok.facebook.com/

SANEPO.COM – Anda yang ingin menghemat pengeluaran atau berganti paket, mungkin perlu cara unreg kartu 3.

Tak sedikit pengguna yang mencari tahu bagaimana cara unreg langganan kartu 3 karena banyak sebab atau alasan.

Untungnya Anda bisa dengan mudah melakukan cara unreg langganan kartu 3 melalui salah satu metode di bawah ini.

Berlangganan salah satu paket pada operator kartu selular seperti 3, terkadang lupa bahwa hal tersebut berlaku otomatis.

Saat masa berlaku paket tersebut habis, maka perpanjangan akan berlaku otomatis dengan memotong pulsa yang ada.

Anda yang tak ingin menggunakan atau bermaksud merubah paket, maka harus melakukan unreg atau penghentian.

Ketahui Jenis Paket dan Lakukan Unreg

Memiliki paket internet atau lainnya, menjadi hal yang biasa dilakukan oleh pengguna ponsel pintar saat ini.

Umumnya para pengguna ponsel pintar minimal memiliki paket internet untuk melakukan berbagai aktivitas online.

Namun ada juga yang memilih menggunakan beberapa paket karena sedang promo ataupun kebutuhan.

Ketentuan dihampir semua operator, bila paket akan diperpanjang secara otomatis dengan memotong pulsa yang ada.

Terkadang karena kesibukan atau tak mengetahui, lupa untuk menghentikan paket yang tak ingin digunakan lagi.

Anda yang merupakan pengguna kartu 3 dan ingin berhenti atau unreg langganan, bisa mencoba salah satu cara ini.

Jenis Paket dan Kodenya

  1. HomePack 117GB: 117GB30D
  2. HomePack 150GB: 150GB30D
  3. HotSale 33GB: TRI33GB
  4. 66 GB 30 hari: TRI66GB
  5. 4G ON 12GB: 12GBYT
  6. AlwaysOn Unlimited 26GB: UNLIM6R
  7. ALwaysOn Unlimited 30GB: UNLIM10R
  8. AlwaysOn Unlimited 36GB: UNLIM16R

Unreg lewat SMS

  1. Buka aplikasi pesan atau SMS di hp Anda.
  2. Buat pesan dengan format: STOP(spasi) Jenis paket yang ingin diberhentikan.
  3. Kemudian pesan tersebut kirim ke nomor 234.
  4. Tunggu beberapa saat hingga muncul notifikasi yang berisi bahwa Anda telah berhenti langganan paket tersebut.

Unreg lewat Aplikasi

  1. Buka aplikasi BIMA+ yang sebelumnya telah Anda unduh dan pasang di hp.
  2. Masuk atau login dengan nomor Tri yang telah Anda daftarkan sebelumnya.
  3. Setelah masuk ke halaman utama, pilih menu Paket Saya.
  4. Kemudian pilih Paket Aktif dan tentukan paket mana yang ingin diberhentikan.
  5. Lalu Anda tekan tombol Berhenti untuk menonaktifkan paket Tri tersebut.
  6. Kini Anda telah unreg atau berhenti paket berlangganan tersebut.

Dengan mengetahui jenis, kode paket, Anda bisa dengan melakukan cara unreg langganan kartu 3

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!