Cara refund langganan Google Play/Dok.play.google.com/

SANEPO.COM – Berlangganan ataupun membeli konten online, kini bisa juga Anda lakukan cara refund langganan Google Play.

Cara refund langganan Google Play bisa Anda temukan dengan mudah diberbagai artikel pada laman internet.

Anda bisa juga mengikuti langkah-langkah dalam cara refund langganan Google Play pada bahasan di bawah ini.

Tak sedikit pengguna ponsel pintar yang melakukan pembelian ataupun berlangganan sebuah aplikasi maupun konten.

Sayangnya seringkali penyesalan datang setelah melakukan pembelian karena tidak sesuai dengan yang dibayangkan.

Sehingga cara refund aau pengembalian dana menjadi cara yang paling banyak dilakukan.

Ketahui Ketentuan Sebelum Lakukan Refund

Kini ada banyak konten seperti musik, buku, dan lainnya yang bisa Anda beli secara online dengan sangat mudah melalui ponsel pintar.

Anda bisa juga berlangganan aplikasi online ataupun berbelanja di toko digital Android hanya dlama hitungan menit saja.

Namun tak sedikit yang kemudian melakukan pengajuan pengembalian dana karena beberapa alasan.

Pembelian tidak sengaja dilakukan, kecewa dengan item atau aplikasi yang dibeli, menjadi salah satu alasan refund.

Anda bisa melakukan permohonan untuk pengembalian dana atau refund melalui situs Google Play dan berikut caranya.

Namun, sebelum Anda mencoba melakukan langkah-langkah untuk refund, terdapat ketentuan yang perlu diperhatikan.

Ketentuan yang Wajib Diketahui

  1. Pengajuan pengembalian dana atau refund melalui Google Play bila dalam waktu kurang dari 48 jam sejak dilakukannya pembelian.
  2. Anda dapat meminta pengembaliana dana setelah 48 jam bila membeli musik, film, buku, atau konten lainnya.

Cara Refund Google Play

Anda yang ingin melakukan pembatalan dan pengembalian dana atau refund akan memerlukan waktu proses yang cukup lama.

Meskipun biasanya keputusan untuk dilakukan refund atau tidak hanya akan memakan waktu 15 menit, tapi prosesnya bisa hingga 4 hari.

Agar Anda bisa segera melakukan pengembalian dana, bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  1. Buka play.google.com/store/account di peramban komputer atau laptop Anda.
  2. Kemudian klik Histori Pesanan dan temukan pesanan yang ingin Anda lakukan refund.
  3. Lalu ajukan pengembalian dana atau laporkan masalah dan pilih opsi yang menjelaskan apa keluhan Anda.
  4. Isi formulir dan sampaikan bahwa Anda ingin meminta pengembalian dana.
  5. Akan muncul tulisan “Terima kasih telah menyampaikan masalah Anda”.
  6. Anda akan menerima email yang berisi keputusan mengenai pengembalian dana dalam waktu 15 menit hingga empat hari.

Itulah ketentuan yang perlu Anda ketahui sebelum melakukan cara refund langganan Google Play.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dina Rosdiana

Dina, vlogger gadget, paling jitu rekomendasi tech. Selalu pas, nggak pernah salah pilih!