Cara atasi situs tidak dapat dijangkau di Google Chrome/Dok.accurate.id/

SANEPO.COM – Kamu yang merasa perangkat yang digunakan mulai lambat, bisa mencoba cara membersihkan Chrome.

Bagaimana cara membersihkan Chrome masih banyak belum tahu padahal sangat mudah dilakukan, hanya beberapa langkah saja.

Ada banyak bahasan atau artikel di laman internet yang bisa kamu temukan tentang cara membersihkan Chrome.

Google Chrome merupaka salah satu peramban yang banyak digunakan saat ini oleh berbagai kalangan pengguna.

Seringnya menjelajah di internet, mengunjungi situs atau mengambil sebuah informasi, tanpa disadari membuat Chrome menjadi lambat.

Tak banyak pengguna yang menyadari bila ada penumpukan file dan lainnya yang bisa membuat ruang penyimpanan habis.

Hal tersebut karena adanya Cache and Cookie yang berasal dari penjelajahan yang kamu lakukan dengan Google Chrome.

Untuk kamu yang ingin membersihkan Chrome bisa dengan cara menghapus Cache and Cookie di peramban tersebut.

Inilah Cache

Cache adalah lokasi penyimpanan khusus yang mengumpulkan data secara sementara untuk membantu laman situs, peramban, dan aplikasi memuat dengan lebih cepat.

Dengan adanya cache maka peramban akan lebih mudah mengambil data saat kamu melakukan browsing dengan lebih nyaman.

Tentunya cache akan memakan atau menghabiskan banyak ruang penyimpanan pada perangkat yang digunakan.

Oleh karena itu kamu perlu rajin melakukan pembersihan cache dan bisa jadi penghalang untuk melihat versi terbaru dari situs ataupun aplikasi.

Apa Itu Cookie

Cookie merupakan sebuah file yang dibuat oleh situs yang kamu akses dan akan menyimpan informasi mengenai kunjungan tersebut.

Dengan cookie, maka situs dapat membuat kamu tetap login, memberikan konten lokal yang sesuai, juga mengingat preferensi situs kamu.

Saat ini terdapat dua jenis cookie yaitu pihak pertama yang merupakan buatan situs yang pernah kamu akses.

Cookie kedua adalah yang merupakan pihak ketiga milik situs lain yang bertujuan mempersonalisasi pengalaman penjelajahan kamu.

Bahaya Cache dan Cookie

  1. Cookie bisa digunakan oleh situs untuk melacak riwayat penjelajahan kamu.
  2. Cookie atau cache yang tak dihapus dalam waktu lama, akan membebani ruang penyimpanan pada perangkat kamu.
  3. Bisa jadi terdapat cookie pelacak yang bisa membahayakan data juga perangkat kamu.

Bersihkan Cache dan Cookie di Android

  1. Buka aplikasi Chrome di perangkat Android kamu.
  2. Kemudian ketuk More di sebelah kanan atas layar.
  3. Pilih Riwayat, lalu ketuk Clear Browsing Data.
  4. Pada bagian atas, pilih rentang waktu yang diinginkan.
  5. Bila kamu ingin menghapus semuanya, pilih All Time.
  6. Pada sebelah kotak tulisan Cookie dan Data Situs, kamu centang.
  7. Begitu pula dengan kotak tulisan Gambar dan File dalam Cache, kamu centang.
  8. Lalu kamu pilih Clear Data dan selesai.

Bersihkan Cookie di Laptop

  1. Buka aplikasi Chrome di laptop atau PC kamu.
  2. Ketuk ikon titik tiga di pojok kanan atas.
  3. Kemudian pilih Setelan atau Settings.
  4. Lalu ketuk Privasi dan Keamanan, pilih Cookie Pihak Ketiga
  5. Ketuk dan pilih Lihat Semua Data Situs dan Izin.
  6. Kemudian Kamu pilih Hapus Semua Data.
  7. Lakukan konfirmasi dengan menekan tombol Hapus.
  8. Selesai.

Pastikan kamu mengikuti semua langkah yang dijelaskan pada bahasan di atas mengenai cara membersihkan Chrome.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Tovan Harry M

Tovan Harry M

Tovan, penggemar teknologi yang suka nulis konten tech dan berbagi pengalaman di Sanepo.