Cara Download Mutasi Rekening BCA ke Excel

SANEPO – cara download mutasi Rekening BCA ke Excel dapat kamu lakukan dengan metode yang cukup mudah untuk dilakukan.

Bagi sebagian orang mungkin belum mengetahui tentang rekening koran. Hanya beda sedikit, karena biasanya rekening koran ini hanya tersedia untuk rekening perusahaan dan rekening bisnis saja.

Sedangkan untuk rekening tabungan yang personal ini biasanya orang-orang menyebutnya dengan mutasi rekening.

Jadi pengertian rekening koran secara sederhana yaitu ringkasan mutasi ataupun transaksi keluar masuk sebuah rekening baik itu rekening personal maupun rekening bisnis atau perusahaan.

Cara untuk mendapatkan rekening koran, seorang nasabah harus datang ke cabang terdekat bank tersebut. Namun, pada saat ini sudah ada kemudahan yang ditawarkan oleh bank yang satu ini.

Termasuk bank BCA yang sudah memberikan kemudahan kepada nasabahnya untuk bisa print rekening koran BCA baik itu secara mandiri Ataupun datang langsung ke kantor bank BCA terdekat.

Cara Download Mutasi Rekening BCA ke Excel

Kemajuan teknologi yang sudah memberikan kemudahan bagi manusia. Begitu juga untuk kepentingan cetak yang ada pada rekening koran BCA tersebut.

Adanya fasilitas internet banking dan juga mobile banking ini akan memberikan kemudahan kepada pemilik rekeningnya untuk bisa melakukan pengecekan mutasi bca secara mandiri.

Bagi kamu yang menggunakan layanan internet banking BCA ini, maka kamu bisa cetak rekening koran BCA sendiri dengan cara sebagai berikut ini.

  • Silahkan kamu akses internet banking BCA dengan melalui klikbca.com
  • Masukkan user dan juga password internet banking BCA kamu.
  • Setelah itu kamu langsung masuk ke akun internet banking BCA kamu, maka silahkan kamu bisa pilih pada menu e-statement.
  • Kemudian pilih rekening kamu.
  • Lalu silahkan kamu pilih periode transaksinya yang kamu perlukan.
  • Selanjutnya klik download.
  • Tunggu sampai laporan mutasi rekening yang kamu miliki itu siap untuk di download kedalam bentuk PDF.
  • Silahkan kamu download dan juga buka rekening koran BCA kamu.

Selain bisa diurus kedalam bentuk PDF, kamu bisa mendapatkan rekening koran BCA ini kedalam bentuk soft file yaitu dengan cara salin mutasi rekening kamu dan pindahkan ke format excel.

Dengan cara untuk cetak rekening koran BCA via internet ini maka kamu tidak perlu lama-lama mengantri lagi di cabang kantor bank BCA terdekat.

Dan kamu juga bisa menentukan periode mutasi transaksi yang hendak kamu cetak sesuai keinginan kamu, semisal cetak rekening koran BCA yang 3 bulan terakhir.

Layanan e-Statement ini bisa diakses lewat KlikBCA Individu karena diperuntukkan bagi nasabah pemegang rekening Tahapan Gold, Tahapan Xpresi, Tahapan Berjangka, Tapres, BCA Dollar serta Giro Perorangan.

Dengan fasilitas e-Statement ini nasabahnya bisa akses kapan saja, sehingga memungkinkan untuk mendapatkan informasi, tentunya akan sangat membantu pengelolaan bisnis atau pencatatan transaksi Perbankan kamu.

Penutup

Demikian sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai Cara download mutasi rekening BCA ke Excel semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat. Terimakasih

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Sanepo Google News
Sanepo Telegram Channels
Sanepo WhatsApp Channels
Avatar photo

Dendi

Dendi, reviewer dan analis tren teknologi kekinian, selalu di depan dalam urusan update tech.