Shopee Tidak Ada Jasa Pengiriman
Shopee Tidak Ada Jasa Pengiriman

Shopee Tidak Ada Jasa Pengiriman – Beberapa orang khususnya yang sering belanja di shopee bertanya tanya kenapa ini? Kenapa shopee tidak ada jasa pengiriman saat checkout.

Karena memang saat ini pengguna shopee tidak bisa mengubah atau memilih jasa pengiriman paket saat ingin melakukan pembelian di aplikasi Shopee.

Jadi apa yang menyebabkan hal tersebut bisa terjadi? Jika Anda mengalami hal tersebut Anda bisa membaca ulasan serta informasi di dalam artikel berikut ini.

Pada kesempatan kali ini Admin Sanepo akan memberikan informasi terkait dengan kenapa shopee tidak ada jasa pengiriman yang mungkin saja membuat Anda bingung dan menjadi ragu untuk melakukan order.

Kenapa Shopee Tidak Ada Jasa Pengiriman?

Hal itu terjadi karena memang itu adalah kebijakan baru dari Shopee, yang mana pembeli tidak lagi bisa memilih jasa pengiriman yang ada dikarenakan beberapa alasan yang tidak di publikasikan.

Kebijakan tersebut di resmikan oleh shopee pada tanggal 15 maret 2021 lalu yang mana semua pengguna shopee tidak bisa lagi memilih jasa pengiriman paket saat melakukan checkout.

Hal ini tentunya sedikit mengganggu beberapa pengguna yang sering memilih jasa pengiriman dengan kebijakan baru ini karena memang tidak semua kurir paket tersebut bisa membuat lega penerima paket.

Jika Anda biasa memilih kurir paket J&T, JNE, AnterAja, Shopee Reguler, Ninja Express dan lain sebagainya kini Anda sudah tidak bisa memilih hal tersebut lagi.

Baca juga: Yuk, Battle Bersama Apex Legends

Pada saat ini semua jenis paket di berikan beberapa pilihan jenis pengiriman diantaranya adalah Reguler, Hemat, Instan, dan Next Day.

Tentu saja hal ini membuat beberapa pengguna merasa heran dan tidak menyangka bahwa fitur pemilihan kurir ini akan dihapus karena jujur banyak sekali yang suka dengan fitur memilih kurir tersebut.

Yang ada saat ini jika Anda memilih paket kurir reguler maka akan ditangani kurir yang tersedia untuk menangani paket reguler, begitu juga berlaku dengan semua jenis paket saat ini.

Halaman:
1 2 Selanjutnya

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

CEO Sanepo

Kris

Kris, penggemar berat teknologi & otak di balik Sanepo.com, sumber info tech yang up-to-date.