Rum Detective Conan

Rum merupakan salah satu karakter Antagonis (Penjahat) dalam anime Detective Conan. Ia Merupakan salah satu dari petinggi Organisasi hitam yang berhasil menyamar dan mendekati Mouri Kogoro untuk mendapatkan berbagai Informasi. Hingga saat ini Rum dikenal sebagai penjahat yang paling kejam dan memiliki sejarah mengerikan.

Jika dilihat dari penampilannya, Rum merupakan Pria dewasa dengan Rambut botak. Tubuhnya tinggi dan terlihat kuat, Ia memiliki warna kulit yang cerah dan mata berwarna hitam. Di bagian mata kirinya, Ia mengalami kerusakan yang mengakibatkan matanya diganti dengan mata buatan.

Fakta Rum “Detective Conan”

Rum memiliki banyak Identitas, Ia merahasiakan identitas aslinya kesemua orang termasuk rekannya di organisasi hitam. Setiap kali memberikan intruksi, Ia selalu menggunakan suara yang berbeda. Itu semua dilakukan untuk merahasiakan dan mengamankan identitasnya.

Latar Belakang Rum

Rum adalah ajudan yang sangat dekat dengan Bos. Ia membantu banyak hal demi kepentingan organisasi hitam dan menyamarkan identitasnya demi melindungi identitas aslinya. Bahkan ia juga merahasiakan semuanya dihadapan rekan kerja (Bawahannya).

Beberapa tahun yang lalu, Ia terlibat dalam sebuah insiden yang sangat mengerikan dan Gin berpendapat bahwa itu semua adalah kekacauan yang dibuat oleh Rum. Sekitar 17 tahun yang lalu, Terjadi pembunuhan di amerika yang mengakibatkan korban jiwa, Korbannya adalah Kohji Haneda dan amanda hughes. Kejadian tersebut juga mengakibatkan hilangnya Tsutomu Akai.

Cerita tersebut terus menjadi sejarah panjang dan mengakibatkan perslisihan yang terus terjadi. (Anda bisa melihatnya dalam Konflik dan cerita FBI, CIA, Agen kepolisian dan Organisasi hitam).

Ancaman Bagi Rum

Rum menganggap Bahwa Shinichi Kudo dan Yusaku Kudo adalah ancaman bagi Organisasi Hitam. Ia memerintahkan Bourbon untuk mencari informasi mengenai Shinichi kudo. Selain itu, Ia juga memerintahkan Vermouth untuk mencari informasi mengenai Yusaku Kudo.

Rum Sebagai Kanenori Wakita

Rum menyamar menjadi seorang Koki Sushi di daerah Beika, Ia menggunakan nama alias Kanenori Wakita. Beika Iroha Sushi (Tempat Penyamaran) terletak tepat di bawah kantor Detective mouri kogoro. Semua itu memperjelas tujuan Rum yang sedang mencari informasi mengenai Kudo dan Mouri Kogoro.

Rum tertarik kepada Mouri Kogoro karna ada beberapa kasus yang melibatkan detective mouri. Dalam kasus tersebut berkaitan dengan Kohji haneda. Selain itu, Mouri juga beberapa kali terlibat dalam kasus yang berkaitan dengan organisasi hitam.

Kepribadian Rum

Hingga saat ini, Kepribadian Rum belum diperlihatkan dengan jelas. Namun Menurut Bourbon, Rum memiliki sifat yang tidak sabaran dan selalu mencari informasi mengani semua orang yang “Mencurigakan”. Ia selalu menyelidiki siapapun yan menjadi ancaman bagi organisasi hitam ataupun untuk dirinya sendiri.

Dalam penyemarannya sebagai koki Sushi, Ia selalu mengedepankan “Keadilan” untuk sushi dan menyukai misteri dari sejak kecil.

Kemampuan Rum, Sangat Berbahaya !

Rum memiliki kemampuan yang sangat tajam dalam hal mengamati dan dedukasinya juga sangat baik. Menurut Subaru Okiya, Rum jauh lebih mengancam dari pada Gin. Rum dapat dengan mudah mengetahui semua jebakan atau serangan taktis yang disiapkan untuknya. Sehingga, Ia bisa dengan mudah menyerang balik lawannya.

Jika dilihat dari sejarah, Kedudukan, dan Kemampuan. Rum merupakan Karakter yang sangat mengerikan untuk dilawan. Ia bisa dengan sempurna menyamar dan mencari informasi. Kemudian ia juga sangat sulit untuk dijebak atau diserang.

Baca Juga:

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Deriza

Deriza, pecinta anime dan Jepang dari 2010, vibesnya tuh nyata. Dunia otaku? Aku jawaranya!