SANEPO.COM – cara untuk cek nomor kartu by U hangus atau tidak bisa kamu simak di pembahasan kali ini sehingga kamu tidak ragu lagi apakah kartu bisa dipakai atau harus ganti dengan yang baru.
by.U merupakan salah satu provider dari Telkomsel yang semuanya sudah menggunakan sistem serba digital bahkan ketika pembelian kartunya sekalipun.
Kamu bisa mendapatkan nomor by.U dengan instal aplikasi terlebih dahulu dan lakukan pembelian, nantinya nomor tersebut akan langsung dikirim ke alamat rumah kamu.
Selanjutnya, pengguna by.U harus mengaktifkan kartunya agar bisa digunakan. Seperti halnya kartu perdana yang lain, apabila kartu by.U lama tidak digunakan, maka kartu tersebut akan mati.
Lalu, bagaimana cara cek nomor by.U apakah masih aktif atau tidak. Berikut ini adalah jawabannya.
Cara Mengecek Nomor Kartu By U Hangus atau Tidak
Ada beberapa tutorial cara cek nomor by.U yang masih aktif atau tidak yang bisa kamu lakukan. Beberapa cara ini cukup sederhana dilakukan, yaitu sebagai berikut.
Pakai layanan by.U
Salah satu pertanda jika by.U masih aktif adalah bisa dipakai, jadi kamu bisa menggunakan layanan by.U untuk mengecek apakah kartu tersebut masih aktif atau tidak, seperti menghubungi nomor by.U atau mengirim SMS.
Cara lainnya adalah dengan menggunakan nomor by.U tersebut untuk SMS, telepon, atau bermain internetan. Jika nomor by.U masih bekerja, maka artinya nomor tersebut masih bisa untuk dipakai.
Lebih lanjut, untuk menghindari hal yang seperti ini, maka kamu kamu bisa mengisi pulsa secara berkala agar masa aktifnya terus diperpanjang.
Cek di Aplikasi
Kamu juga bisa mengecek lewat aplikasi by.U di mana kamu membeli kartu tersebut. Apabila nomor yang kamu gunakan muncul di dashboard maka nomor tersebut masih aktif dan bisa digunakan.
Masa Aktif Dari Kartu by.U
Mengenai masa aktif by.U, dikutip dari laman resminya masa aktif by.U adalah 60 hari setelah kartu tersebut tidak terhubung ke jaringan, pihak by.U akan langsung menonaktifkannya.
