Fitur WhatsApp Aero Terbaru

Fitur WhatsApp Aero terbaru akhir-akhir ini kembali mendapatkan banyak perhatian. Sudah tak asing lagi kalau WhatsApp menjadi aplikasi populer yang banyak digunakan untuk berkomunikasi. Bahkan, WhatsApp juga dapat digunakan untuk menjalankan bisnis secara online.

Akan tetapi fitur pada WhatsApp resmi yang terbilang terbatas menjadikan banyak orang lebih memilih untuk menggunakan WhatsApp versi MOD, salah satunya WhatsApp Aero. Aplikasi ini merupakan WA MOD terbaru yang diluncurkan sejak tahun 2020 lalu. Meskipun mempunyai berbagai fitur sebagai mana aplikasi WhatsApp MOD lainnya, tetapi WhatsApp Aero juga mempunyai fitur yang tak kalah menariknya.

Fitur WhatsApp Aero Terbaru 2022

Kabarnya aplikasi WhatsApp Aero ini berasal dari Turki yang kehadirannya dapat bersaing dengan GBWhatsApp. Lantas apa saja fitur WhatsApp Aero terbaru yang sedang ramai diperbincangkan?

1. Anti Hapus Pesan

Apabila kamu menggunakan aplikasi WhatsAp resmi, saat pengguna lain menggunakan fitur “Tarik Pesan” maka kamu sudah tidak bisa membaca pesan tersebut lagi. Tentu saja kamu jadi penasaran dengan pesan yang telah ditarik alias terhapus itu, bukan?

Akan tetapi dengan menggunakan aplikasi WhatsApp Aero kamu akan lebih mudah membaca pesan yang sudah terhapus itu. Pasalnya, salah satu fitur WhatsApp Aero terbaru adalah dapat menggunakan fitur anti hapus pesan. Sehingga kamu akan tetap bisa membaca pesan yang sudah dihapus oleh pengirim.

2. Pengaturan Privasi

Privasi tentu menjadi hal yang diperhatikan oleh pengguna media sosial, tentu saja termasuk WhatsApp. Namun, WhatsApp Aero akan memberikan keamanan kepada kamu sebagai penggunanya. Beberapa fitur privasi yang dimiliki oleh WhatsApp Aero akan membuatmu merasa nyaman saat menggunakannya.

Baca Selanjutnya: 4 Cara Membuat Emoji Sendiri di WA Termudah 2022, Kamu Harus Cobain Nih!

Beberapa fitur WhatsApp Aero terbaru khususnya dalam hal privasi ini di antaranya adalah menyembunyikan centang dua, kamu bisa  menyembunyikan centang biru, dan juga menyembunyikan status online. Bahkan ketika kamu sedang menyalin beberapa pesan, tanggal yang biasanya muncul pada pesan tersebut juga bisa disembunyikan secara otomatis, sehingga kamu tidak perlu menghapusnya secara manual dan ini artinya orang lain tidak akan mengetahuinya.

3. Dapat Memindah Data dengan Mudah

Fitur WhatsApp Aero terbaru lainnya yakni dapat memindahkan data dengan mudah. Proses pemindahannya juga praktis dengan adanya fitur backup dan juga restore yang cepat, sehingga proses pemindahan data dari WhatsApp original ke WhatsApp Aero menjadi semakin mudah. Fitur ini pula yang akan memudahkan kamu yang ingin mengganti perangkat smartphone agar data-data pada aplikasi WhatsApp resmi tidak hilang. Jadi kamu tidak perlu khawatir lagi akan kehilangan data ketika ingin  mengganti aplikasi WhatsApp.

4. Mempunyai Variasi Tema dan Juga Stiker

Berbeda dengan aplikasi WhatsApp resmi yang  hanya mempunyai 2 variasi tema dan pilihan stiker yang terbatas. Pada WhatsApp Aero ini kamu bisa leluasa menggunakan stiker dan tema yang tentunya dapat digunakan dengan gratis. Di sini kamu bisa memilih dari ratusan jenis tema yang bisa disesuaikan dengan minat dan style-mu sendiri.

Baca Selengkapnya: 3 Cara Membuat Kurang Lebih di Word Paling Mudah yang Harus Kamu Coba!

Halaman:
1 2 Selanjutnya

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Keza Felice

Keza, master di content writing, ghost writing, & author. Pena ajaibnya? Ubah kata jadi emas!