Cara Lapor ke OJK Tentang Pinjaman Online

SANEPO.COM – kali ini tim sanepo akan membagikan cara lapor ke OJK tentang pinjaman online, Ketika kamu merasa dirugikan dalam masalah transaksi keuangan, maka kamu jangan ragu untuk melaporkan langsung ke OJK terkait kejadian tersebut.

OJK tidak akan segan-segan memberantas fintech yang melanggar aturan. Pasalnya, banyak sekali korban pinjaman online dengan berbagai alasan mulai dari bunga mencekik hingga ancaman.

Lalu apa saja hal-hal yang memang harus kamu lakukan ketika kamu memang sudah terlanjur terkena penipuan semacam itu.

Nah, sebelum kamu melapor ke OJK terkait kerugian tersebut, maka kamu harus mempelajari terlebih dahulu tentang syarat-syarat untuk melapornya.

Syarat-Syarat Untuk Lapor Ke OJK

Ada beberapa persyaratan yang sudah diajukan oleh OJK apabila konsumen atau masyarakatnya hendak melakukan pengaduan terhadap OJK. Berikut ini syarat-syarat tersebut.

  • Mengalami kerugian finansial.
  • Membuat permohonan.
  • Melewati batas waktu.
  • Tidak melebihi 60 hari.
  • Bersifat keperdataan.

Dokumen Syarat Untuk Pengaduan

Ada beberapa dokumen yang memang harus kamu sertakan dengan surat resmi untuk bisa melaporkan ke OJK.

  • Bukti telah menyampaikan pengaduan dari pelaku. Usaha jasa keuangan yang terkait.
  • Identitas diri pribadi.
  • Kronologis saat pengaduan.
  • Dokumen untuk pendukung.

Cara Lapor ke OJK Tentang Pinjaman Online

1. Surat tertulis

Surat yang tertulis ditujukan kepada para Anggota Dewan Komisioner OJK bidang Edukasi dan juga Perlindungan Konsumen.

Alamatnya yaitu terletak di Menara Radius Prawiro, lantai 2, Kompleks Perkantoran Bank Indonesia, yang ada Jl. MH Thamrin No.2 Jakarta Pusat, 10350.

2. Telepon

Kamu juga bisa lapor ke OJK dengan menghubungi nomor 157 pada hari Senin-Jumat di jam operasional kerja (08.00-17.00 WIB), kecuali di hari libur.

3. Email

Pengaduan ataupun permintaan informasi ke OJK juga dapat kamu sampaikan lewat email [email protected].

4. Form pengaduan online

Lebih lanjut lagi, jika kamu bisa langsung akses form pengaduan online.

Penutup

Demikianlah sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai Cara lapor ke OJK tentang pinjaman online semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat untuk kamu. Terimakasih

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Avatar photo

Dendi

Dendi, reviewer dan analis tren teknologi kekinian, selalu di depan dalam urusan update tech.