Cara Edit Video Online Fitur Lengkap Cocok Untuk Youtuber Pemula
Cara Edit Video Online Fitur Lengkap Cocok Untuk Youtuber Pemula

Untuk kamu yang sedang mencari cara edit video online sebagai bahan untuk konten di YouTube, kamu bisa membaca ulasan dan tutorial yang akan tim sanepo sampaikan berikut ini.

Mengedit video memang merupakan sebuah pekerjaan utama khususnya bagi para pemain YouTube, karena konten disana disajikan secara virtual menggunakan media video.

Jika kamu memiliki spesifikasi laptop atau pc yang tinggi atau setidaknya mumpuni, kamu bisa menggunakan premier pro atau aplikasi edit video lainnya karena tidak mengalami lag sama sekali.

Nah, bagaimana jika laptop kita digunakan untuk aplikasi (software) seperti itu dan sangat lambat? Bahkan dalam melakukan rendering membutuhkan waktu yang cukup lama.

Maka dari itu, cara edit video online ini merupakan alternatif bagi kamu yang tidak memiliki spesifikasi laptop atau pc yang kuat untuk menjalankan software offline, bahkan kamu juga bisa menggunakannya di-HP.

Cara Edit Video Online Untuk Youtuber Pemula

Cara Edit Video Online Untuk Youtuber Pemula
Cara Edit Video Online Untuk Youtuber Pemula

Sebenarnya ada banyak sekali jenis atau website yang memberikan layanan edit video online, akan tetapi terkadang mereka memiliki fitur yang biasa saja meskipun sudah membayar mahal.

Nah, tim sanepo beberapa waktu lalu menemukan situs yang memberikan layanan edit video online yang memiliki banyak sekali fitur bernama FlexClip.

Didalam situs ini ada banyak sekali fitur seperti UI (tampilan) yang dapat kamu sesuaikan dengan kebiasaan kamu mengedit, dan juga beberapa efek yang tidak alay namun elegan untuk dijadikan sebagai transisi video kamu.

Situs ini memberikan layanan yang enggak main-main, meskipun berbayar akan tetapi sebanding dengan fitur yang diberikan, penasaran? Simak ulasan lengkap kami dibawah ini.

Fitur FlexClip: Edit Video Online

Fitur FlexClip: Edit Video Online
Fitur FlexClip: Edit Video Online

Kenapa harus menggunakan FlexClip? Karena dengan menggunakan FlexClip kamu akan mendapatkan banyak sekali fitur didalamnya, apa saja fiturnya? Berikut adalah beberapa fitur yang akan kamu dapatkan.

1. Slideshow Maker

Fitur yang pertama adalah slideshow maker, yang mana dengan fitur ini kamu bisa membuat video dari sebuah kumpulan gambar dengan fitur animasi didalamnya.

Tentu saja, kamu bisa memilih foto dari pc atau hp kamu untuk dimasukkan ke dalam aplikasi edit video online ini agar foto yang kamu inginkan juga bisa di edit didalamnya.

Didalam aplikasi edit video ini juga ada banyak sekali footage dari segala topik yang bebas akan copyright, jadi kamu bisa menggunakannya sebagai bahan visualisasi video kamu.

2. Meme Generator

Meme generator adalah sebuah fitur pembuatan meme, meme dikenal sebagai suatu visual yang mengarah ke plesetan atau lelucon sehingga bisa dijadikan konten untuk menarik subscriber ataupun followers.

Dengan adanya fitur unik ini, kamu tidak perlu lagi bingung membuat meme, karena ada banyak sekali template meme yang bisa langsung kamu pakai dan kamu bisa menambahkan text didalamnya.

3. GIF Maker

Seperti nama dari fiturnya yaitu GIF Maker, membuat video atau gambar menjadi sebuah GIF, GIF sendiri bisa dijadikan sebagai sticker di WhatsApp dan juga stickert yang ada di Telegram.

Kamu bisa membuat animasi GIF dengan sangat mudah dengan aplikasi edit video online ini, karena hanya memasukkan video atau beberapa foto saja sudah bisa dijadikan GIF sesuai dengan keinginan kamu, dan tentu bisa juga kamu jadikan sebagai footage untuk bahan edit video kamu nantinya.

4. Screen Recorder

Berbeda dengan yang lain serta salah satu keunggulan dari FlexClip ini, yaitu adanya fitur screen recorder yang akan membuat pembuatan konten kamu menjadi lebih mudah.

Screen recorder ini mampu merekam apapun yang kamu ingin rekam didalam layar pc atau hp kamu tanpa harus menginstall aplikasi apapun, cukup menggunakan fitur ini saja.

5. Trim Video

Jika kamu adalah seorang vlogger tentu pemotongan sebuah clip video sangat diperlukan, dengan adanya fitur khusus trim video ini kamu bisa memotong bagian video yang tidak kamu inginkan dengan mudah.

6. Merge Video

Nah, setelah melakukan pemotongan clip video tentu saja tahap selanjutnya adalah menggabungkan beberapa clip agar bisa menjadi satu, disini juga ada fiturnya.

7. Compress Video

Dengan menggunakan FlexClip ini kamu bisa langsung melakukan kompres video dengan fitur ini, jadi kamu tinggal mengunduhnya saja dengan video yang sudah kamu edit tadi.

8. Convert Video

Selain mengedit dan merender video, kamu juga bisa melakukan convert video, entah dari format satu ke format lainnya, juga bisa mengecilkan ukuran video yang kamu rasa memiliki ukuran yang terlalu besar.

9. Add Music to Video

Fitur umum juga tidak ketinggalan yaitu menambahkan musik didalam video yang kamu edit. Kamu juga akan mendapatkan sample audio bebas copyright didalamnya, akan tetapi jika kamu ragu kamu juga bisa menambahkan audio dari library youtube secara langsung.

10. Add Text to Video

Fitur umum selanjutnya adalah menambahkan sebuah text didalam video, ini sangat diperlukan sebagai bahan penunjang sebuah visualisasi, uniknya ada banyak sekali transisi yang akan membuat text kamu keluar dan muncul secara elegant.

11. Add Watermark to Video

Fitur yang akan membuat video kamu menjadi lebih unik lagi, yaitu penambahan watermark atau tanda air yang menandakan bahwa video tersebut adalah milik kamu.

12. Add Transitions to Video

Ini adalah fitur yang sudah kami sebutkan tadi, yaitu ada banyak sekali transisi yang bisa kamu gunakan secara realtime saat melakukan edit foto tanpa harus membebani komputer atau hp kamu.

Cara Edit Video Online dengan FlexClip

Cara Edit Video Online dengan FlexClip
Cara Edit Video Online dengan FlexClip

Untuk melakukan edit video sebenarnya bisa dikatakan mudah dan user friendly, seperti halnya jika kamu melakukan edit video di premier pro dan sejenisnya, berikut adalah beberapa cara umum untuk edit video online di FlexClip:

  1. Buka laman resmi FlexClip di FlexClip Video Maker;
  2. Kemudian kamu bisa membuat akun terlebih dahulu, bisa menggunakan Akun Google dan yang lain;
  3. Setelah itu kamu bisa memilih template yang ingin kamu gunakan sesuai dengan topik yang ingin kamu bahas;
  4. Kamu juga bisa menambahkan video original kamu didalamnya.
  5. Edit video dengan fitur yang ada;
  6. Kreasikan sesuai dengan keinginan kamu;
  7. Render video kalo sudah selesai melakukan edit;
  8. Tunggu proses render dan unduh videonya;
  9. Selesai.

Dengan begitu kamu sudah bisa melakukan cara edit video online menggunakan FlexClip dengan baik dan benar, kini saat nya kamu lebih aktif lagi dalam membuat konten video di YouTube agar bisa menjadi Youtuber yang sukses.

Penutup

Itulah tadi beberapa ulasan dan informasi terkait dengan cara edit video online menggunakan FlexClip yang dapat tim sanepo sampaikan, semoga bisa memberikan pengetahuan baru untuk kita bersama.

Jika kamu rasa artikel dari Sanepo bermanfaat kamu bisa membagikannya, baca juga artikel menarik lainnya terkait dengan Internet, Teknologi dan sosial media lainnya.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

Avatar photo

Clara Lexa Viviana

Clara, lulusan komputer yang rajin update tentang dunia internet dan teknologi.