Oleh :

Kris

Diterbitkan: 31 Mei 2021 pukul 11:56 WIB
Aplikasi Survey PTM: Cara Download dan Pengguaannya
Aplikasi Survey PTM: Cara Download dan Pengguaannya

Aplikasi Survey PTM – Kemendikbud beberapa waktu ini secara resmi meluncurkan aplikasi survey pembelajaran tatap muka atau biasa disebut dengan PTM. Hal ini dikarenakan masa pandemi yang berangsur membuat kemendikbud harus benar benar bertindak salah satunya dengan membuat aplikasi survey PTM ini.

Dimasa pandemi seperti ini memang semua sektor terkena dampak, tidak terkecuali pada sisi sektor pendidikan, pelajaran tatap muka alias sekolah seperti biasa menjadi terhambat demi mencegah penularan yang semakin membesar. Oleh sebab itu perlu dilakukan terobosan baru untuk mengidentifikasi setiap sekolah.

Sudah hampir 1 tahun pembelajaran online dilakukan dan banyak yang merasa bahwa bembelajaran online tidaklah efektif karena beberapa faktor entah itu dari guru atau muridnya. Kebiasaan dalam belajar secara bersama dan berdampingan membuat beberapa siswa kesulitan saat belajar online.

Maka dari itu pada kesempatan kali ini Admin Sanepo akan memberikan informasi terkait dengan aplikasi survey PTM yang merupakan aplikasi terbaru dari kemendikbud yang wajib dimiliki oleh pihak sekolah. Bagi Anda yang berkewajiban memiliki aplikasi ini segera fahami dan bertindak.

Apa itu Aplikasi Survey PTM?

Aplikasi ini merupakan aplikasi yang dibuat oleh Kemendikbud guna untuk mengumpulkan data dari setiap sekolah karena memang keterbatasan komunikasi secara langsung. Hal ini tentunya menjadi tugas khusus bagi setiap sekolah untuk siap mengisi survey di aplikasi survey PTM ini.

Kenapa harus dilakukan survey PTM? Karena Kemendikbud akan menyeleksi dan melihat perkembangan dari setiap daerah di sekitar sekolah, dilingkungan sekolah dan beberapa faktor lain dalam kesiapan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Setiap sekolah juga wajib untuk memahami algoritma dari aplikasi PTM ini agar bisa mengisi data yang akurat dan dapat menjadi acuan keputusan nantinya. Edukasi secara merata dapat meminimalisir tingkat kesalahan yang terjadi dalam penggunaan aplikasi survey PTM ini.

Setelah memahami aplikasi ini, sekolah wajib mengisi data untuk menjadi sumber penilaian dari kemendikbud terkait dengan kelayakan pelaksanaan sekolah tatap muka alias sekolah seperti biasa. tentunya hal ini tidak mudah, jika terjadi kesalahan maka akan berdampak buruk bagi lingkungan sekolah itu sendiri.

Cara Download Aplikasi Survei PTM

Cara Download Aplikasi Survey PTM
Cara Download Aplikasi Survei PTM

Secara resmi Kemendikbud juga melakukan rilis aplikasi ini di Google Playstore yang menandakan bahwasanya aplikasi ini siap digunakan di seluruh Indonesia, akan tetapi pengembangan aplikasi mungkin saja tetap dilakukan karena membutuhkan optimasi serta kebutuhan server yang besar juga.

Maka dari itu jika terjadi maintenance harap dimaklumi karena memang orang yang mengakses aplikasi ini adalah jutaan, jadi Anda jangan dulu melakukan tindakan, lebih baik menunggu server stabil terlebih dahulu. Hal tersebut memang wajar terjadi karena membutuhkan kesiapan yang bertahap.

Anda bisa mendapatkan aplikasi survey PTM ini di Google Playstore, Anda tinggal masuk kedalam aplikasi Playstore setelah itu Anda bisa menuliskan katakunci “Survey PTM” maka akan secara otomatis aplikasi tersebut berada di posisi paling atas.

Pastikan juga saat Anda mencarinya di Google Playstore terdapat nama developers dari aplikasi ini yaitu Kemendikud, karena jika terdapat nama yang berbeda itu bukan berasal dari developers asli. Sebelum Anda melakukan penginstallan maka Anda perhatikan nama developer di bawah nama aplikasinya.

Baca juga: Cara Download Swyp Tiktok Mod Apk Terbaru 2021

Cara Menggunakan Survey PTM Kemendikbud

Karena basis dari aplikasi ini merupakan aplikasi survey, sudah jelas Anda tidak perlu lagi menulis banyak data secara manual karena Anda tinggal memilih saja opsi yang disediakan oleh aplikasi ini. Seperti aplikasi survey pada umumnya, akan tetapi Anda harus menjawabnya dengan benar dalam artian sesuai dengan kondisi sekolah saat ini.

Anda tinggal membuka aplikasinya dan memasukkan data sekolah, memilih lokasi dan beberapa hal yang menunjukan identitas dari sekolah yang Anda akan isikan. Setelah itu tinggal memilih pilihan yang sudah di sediakan sampai dalam beberapa tahap.

Baca juga: Cara Menarik Uang di Raja Coin ke Dana, Begini Faktanya!

Cara Mengisi Survei PTM Kemendikbud

Jikalau Anda belum bisa atau merasa ragu dalam meingisi survei PTM ini, Anda tidak perlu khawatir karena Anda bisa mengikuti langkah langkah yang akan Admin Sanepo sampaikan berikut ini.

  1. Pastikan Anda sudah memiliki aplikasi Survey PTM by Kemebdikbud.
  2. Setelah itu Anda tinggal buka aplikasinya.
  3. Kemudian Anda masukkan NPSN dan nomor registrasi sekolah yang sudah Anda siapkan.
  4. Selanjutnya Ketuk masuk.
  5. Jika sudah, ketuk tombol Ikuti Survey selanjutnya ketuk Mulai.
  6. Terdapat 2 kategori survey, yang pertama multiple choice dan yang kedua adalah isian.
  7. Isikan sesuai perintah saja.
  8. Ketuk Submit untuk melanjutkan survey.
  9. Isi sampai selesai.

Jika sudah Anda juga bisa melihat hasil survey di bagian Lihat Hasil Akhir maka seluruh survey Anda bisa Anda lihat dan koreksi kembali. Anda juga bisa mengambil hasil survey tersebut dengan mengetuk tombol Unduh Eksel maka akan otomatis berbentuk file yang bisa Anda dokumentasikan.

Itulah tadi informasi terkait dengan aplikasi survey PTM Kemendikbud yang dapat sanepo.com sampaikan, semoga bisa menambah pengetahuan Anda dalam bidang tersebut. Jangan lupa juga untuk mengisi survey yang sebenar benarnya agar menjadi data yang akurat dan ter-arah.

Editor :


SHARE:

Ikuti Sanepo di media sosial untuk berita terbaru tentang Teknologi, Anime, Gadget, dan lainnya setiap hari! Jangan lewatkan konten menarik kami. Follow sekarang di:
FacebookSanepo
InstagramSanepo
Google NewsSanepo.com
PinterestSanepo
Twitter@sanepo_com
Telegram ChannelSanepo Updates
WhatsApp ChannelSanepo Media
CEO Sanepo

Kris

Kris, penggemar berat teknologi & otak di balik Sanepo.com, sumber info tech yang up-to-date.