Download Aplikasi Digital Korlantas POLRI Apk Terbaru
Download Aplikasi Digital Korlantas POLRI Apk Terbaru

Aplikasi Digital Korlantas POLRI Apk – Membuat SIM dan perpanjang SIM memang sempat dibatasi beberapa waktu lalu tepatnya saat masa pandemi mulai muncul.

Maka dari itu Polri membuat sebuah aplikasi yang mana akan sangat membantu semua pengguna kendaraan untuk mengurus sebuah surat izin mengemudinya.

Nama aplikasi tersebut adalah Digital Korlantas Polri yang mana merupakan aplikasi terobosan dari Polri guna untuk mengurus surat izin mengemudi setiap penggunanya.

Maka dari itu pada kesempatan kali ini Admin Sanepo akan memberikan informasi terkait dengan cara download Aplikasi Digital Korlantas POLRI Apk yang mungkin saat ini sangat Anda butuhkan.

Cara Download Aplikasi Digital Korlantas POLRI Apk

Aplikasi ini merupakan aplikasi resmi yang di keluarkan oleh pihak Polri untuk digunakan sebagai tempat atau wadah untuk mengurus SIM atau Surat Izin Mengemudi.

Anda bisa langsung mendownloadnya di Google Playstore karena memang aplikasi ini sudah rilis di sana dan bisa digunakan oleh semua pengguna smartphone khususnya Android.

Saat artikel ini dibuat, aplikasi Digital Korlantas POLRI ini belum mendukung iOS. Akan tetapi sudah dapat dipastikan aplikasi ini nantinya juga akan resmi rilis di App Store.

Jika Anda ingin mendownloadnya Anda bisa langsung ke Google Playstore dan mencarinya atau bisa langsung ketuk tulisan Google Playstore ini untuk diarahkan ke sana.

Apa Manfaat dari Digital Korlantas POLRI Apk?

Ada banyak sekali manfaat yang bisa Anda rasakan saat Anda sudah menggunakan aplikasi ini karena aplikasi ini memiliki banyak sekali fitur yang bermanfaat.

Untuk saat ini Anda bisa memperpanjang SIM tanpa harus pergi ke Satpas di tempat Anda karena Anda bisa mengurusnya langsung melalui aplikasi ini.

Anda bisa memperpanjang SIM A, SIM C, SIM B Umum dan SIM SIM lainnya yang mungkin Anda miliki saat ini, jika terdapat beberapa fitur yang Anda butuhkan belum ada berarti masih dalam tahap perkembangan.

Karena memang aplikasi ini baru saja rilis, jadi wajar saja jika fitur yang dimiliki belum super lengkap, akan tetapi sudah bisa Anda gunakan secara normal.

Baca juga: android-paling-sering-digunakan/">Daftar Aplikasi Keyboard Android Paling Sering Digunakan

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur lain seperti pembayaran PKB, pengurusan STNK, BPKB dan masih banyak lagi yang bisa Anda periksa langsung di dalam aplikasi nya.

Akan tetapi untuk saat ini fitur pembuatan SIM belum ada, namun dalam waktu dekat ini pasti akan dibuka fitur pembuatan SIM yang mana mungkin Anda butuhkan saat ini.

Namun, meskipun pembuatan SIM ada dalam fitur tersebut, Anda tetap harus melakukan ujian praktek di Satpas tempat Anda, karena aplikasi ini hanya untuk mendaftar dan ujian teori saja.

Meskipun begitu, aplikasi ini sudah sangat membantu banyak sekali masyarakat Indonesia karena tidak harus antri lagi di Satpas yang bisa memakan waktu seharian untuk memproses sebuah SIM entah itu perpanjang ataupun membuat SIM.

Cara Menggunakan Aplikasi Digital Korlantas POLRI

Bagi Anda yang masih bingung dengan cara menggunakan Digital Korlantas POLRI ini Anda tidak perlu khawatir, Anda cukup ikuti saja langkah langkah yang akan Admin Sanepo sampaikan berikut ini.

  1. Pertama, pastikan Anda sudah memiliki Aplikasi Digital Korlantas POLRI.
  2. Kemudian buka aplikasi tersebut.
  3. Selanjutnya daftar akun dalam aplikasi tersebut menggunakan nomor HP dan juga Email.
  4. Lalu verifikasi data diri Anda menggunakan nomor NIK yang ada pada KTP Anda.
  5. Lanjut pada sesi verifikasi wajah (face recognition).
  6. Setelah itu ketuk icon bergambar SIM(Sinar) lalu pilih menu yang Anda butuhkan.
  7. Pilih golongan SIM yang akan Anda proses.
  8. Isi juga nomor SIM Anda (jika perpanjang).
  9. Masukkan data penunjang seperti SIM, Foto KTP dan yang lain.
  10. Selanjutnya tahap pemeriksaan kesehatan dengan memilih e-Rikkes dan pemeriksaan psikologi pilih saja e-PPSI.
  11. Masukkan wilayah Anda (POLDA Satpas).
  12. Kemudian pengiriman (Bisa di ambil langsung).
  13. Lanjut pada sesi pembayaran PNBP melalui virtual account.
  14. Tunggu SIM datang atau ambil.
  15. Selesai.

Setelah proses diatas sudah Anda lakukan dengan benar, Anda tinggal menunggu atau Anda bisa langsung ambil di Satpas wilayah Anda.

Baca juga: Cara Mendapatkan Scar Titan FF Gratis, Begini Caranya!

Setelah mendapatkan SIM baru Anda wajib melakukan konfirmasi di aplikasi Digital Korlantas POLRI untuk kejelasan dari proses Anda saat itu.

Itulah tadi informasi terkait dengan cara download aplikasi Digital Korlantas POLRI apk yang dapat sanepo.com sampaikan, semoga membantu dan bermanfaat, terimakasih.

Editor :

Sumber : Berbagai sumber


SHARE:

Update Berita Terbaru dari Sanepo di :

CEO Sanepo

Kris

Kris, penggemar berat teknologi & otak di balik Sanepo.com, sumber info tech yang up-to-date.